Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

70 Persen Barang Pribadi Jokowi di Istana Sudah Dikemas, Koleksi Kambing juga Bakal Dibawa

Presiden Joko Widodo (Jokowi) siap pulang ke kampung halaman di Solo, 70 persen barang pribadi di Istana sudah dikemas.

Penulis: Milani Resti Dilanggi
Editor: Bobby Wiratama
zoom-in 70 Persen Barang Pribadi Jokowi di Istana Sudah Dikemas, Koleksi Kambing juga Bakal Dibawa
TRIBUN BOGOR
Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama kambing peliharaannya dilepas di Halaman Istana Bogor, 2017 - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah mengirim sejumlah barang pribadinya ke kampung halamannya di Solo, menjelang purnatugas pada 20 Oktober 2024. Kambing peliharaannya juga bakal dibawa. 

TRIBUNNEWS.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku sudah mengirim sejumlah barang pribadinya ke kampung halamannya di Solo, menjelang purnatugas pada 20 Oktober 2024. 

Jokowi mengatakan, sekitar 70 persen barang yang ada di Istana sudah dibawa ke Solo. 

Barang-barang yang dibawa itu dikemas dalam box. 

"Sudah 70 persen barang-barang sudah dibawa dengan box ke Solo," kata Jokowi di Ibu Kota Nusantara, Kalimantan Timur, Jumat (11/10/2024).

Jokowi menuturkan, dirinya juga berencana akan membawa koleksi kambingnya yang telah dipelihara di Istana selama ini. 

Ia mengatakan, koleksi kambingnya saat ini sudah mencapai 43 ekor. 

"Kambingnya belum (dibawa ke Solo), nanti segera juga. Kambingnya (tadinya) 5 sekarang jadi 43 (ekor)," tutur Jokowi.

BERITA REKOMENDASI

Jokowi dari dulu memang kerap membagikan kegiatannya bersama hewan-hewan peliharaannya di Istana melalui vlog maupun instagram resmi pribadinya. 

Ia beberapa kali mengunggah video saat menengok dan memberi makan kambing-kambingnya itu. 

Jokowi Pusing Berkemas Barang 

Sebelumnya, Mensesneg Pratikno bercerita soal Presiden Jokowi yang mengeluh pusing karena berkemas barangnya di Istana. 

Baca juga: Jokowi Bakal Rutin Kunjungi IKN Meski Tak Lagi Jadi Presiden

"Aduh, packing 'pening kepala', katanya,"  kata Pratikno menirukan Jokowi, Selasa (8/10/2024). 

"Sudah packing, sudah mulai packing," lanjutnya. 

Menurut Pratikno barang yang mulai dikemasi ada foto, buku dan sejumlah barang lainnya. 

"Banyak, ada foto, ada buku, ada segala macam, kan," ujarnya.

Di sisi lain, Pratikno juga mengaku sempat meminta koleksi batik yang dimiliki Jokowi saat berkemas. 

Menurutnya, Jokowi memiliki koleksi batik yang bagus. 

"Saya aja minta sama Presiden, itu koleksi Bapak batik bagus-bagus, saya lihat di setiap acara batiknya Pak Presiden itu kan relatif sering ganti ya, saya juga berminat, Pak, saya minta satu," ujarnya sambil tertawa.

Jokowi Langsung Balik ke Solo usai Prabowo-Gibran Dilantik 

Dalam kesempatan terpisah, Jokowi mengatakan, akan langsung terbang ke Solo pada 20 Oktober sore usai Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming dilantik sebagai Presiden dan Wakil Presiden RI.

"Tanggal 20 Oktober sore saya pulang ke Solo," kata Jokowi usai acara Peresmian Pembukaan BNI Investor Daily Summit 2024 di Jakarta Convention Center, Jakarta, Selasa, (8/10/2024).

Presiden tidak menceritakan rinci mengenai rencana kegiatannya di Solo nanti usai purnatugas.

Ia hanya mengatakan bahwa setelah tiba di Solo ia akan tidur terlebih dahulu.

"Pulang ke Solo dulu, tidur," ujarnya.

Meski telah purnatugas Jokowi mengaku akan tetap rutin mengunjungi Ibu Kota Nusantara (IKN). 

Namun, Jokowi tidak menjelaskan detail untuk kebutuhan apa melakukan kunjungan rutin ke IKN.

Jokowi hanya mengungkapkan harapannya agar semua kegiatan besar kenegaraan bisa dilakukan di IKN.

(Tribunnews.com/Milani Resti/Taufik Ismail) 

Sumber: TribunSolo.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas