Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Ir. Yuliot Tanjung., M.M.

Yuliot Tanjung kini mengemban tugas sebagai Wakil Menteri ESDM periode 2024-2029 usai dilantik Presiden Prabowo Subianto pada Oktober 2024.

Penulis: David AdiAdi
Editor: Sri Juliati
zoom-in Ir. Yuliot Tanjung., M.M.
Dok. Kementerian ESDM
Yuliot Tanjung kini mengemban tugas sebagai Wakil Menteri ESDM periode 2024-2029. 

TRIBUNNEWS.COM – Ir. Yuliot Tanjung., M.M merupakan Wakil Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) yang ditunjuk dan dilantik oleh Presiden Prabowo Subianto pada Oktober 2024.

Pria yang akrab disapa Yuliot itu akan mendampingi Menteri ESDM, Bahlil Lahadalia.

Yuliot bukanlah sosok asing di dalam Kabinet Merah Putih Pemerintahan Prabowo Subianto.

Ia pernah berduet dengan Bahlil ketika menjabat sebagai Wakil Menteri Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal saat Pemerintahan Presiden RI ke-7 Joko Widodo.

Berikut profil Yuliot Tanjung.

Kehidupan Pribadi

Dilansir dari situs Wikipedia, Yuliot Tanjung lahir di Padang Panjang, Sumatra Barat pada 7 Oktober 1963. Saat ini, ia berusia 61 tahun.

Yuliot Tanjung telah memiliki istri yang bernama Ir. Khairina.

Baca juga: Dilantik jadi Wamen, Yuliot Tanjung Bakal Fokus Tingkatkan Investasi di Indonesia

Pendidikan

Berita Rekomendasi

Yuliot mengenyam pendidikan menengah di SMA Negeri 1 Padang Panjang yang ada di Sumatra Barat.

Lalu ia melanjutkan pendidikan tinggi di salah satu universitas terkemuka di Indonesia, yakni Universitas Andalas dengan gelar sarjana (S1) di bidang produksi ternak.

Yuliot melanjutkan pendidikannya dengan memperoleh gelar Magister Manajemen (S2) dari Sekolah Tinggi Manajemen PPM, sebuah institusi yang memiliki reputasi tinggi dalam bidang manajemen.

Karier

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan II, Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian dan Yuliot Tanjung sebagai wakil Wenteri Investasi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/7/2024). 
Presiden Joko Widodo (Jokowi) melantik Thomas Djiwandono sebagai Wakil Menteri Keuangan II, Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian dan Yuliot Tanjung sebagai wakil Wenteri Investasi di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis (18/7/2024).  (Tribunnews.com/Taufik Ismail)

Yuliot memulai karier di BKPM pada 1988. Ia kemudian diangkat sebagai Kepala Kantor Perwakilan BKPM di Taiwan, kemudian menjadi Kepala Biro Perencanaan dan Informasi.

Pada 2006, ia menjabat sebagai Direktur Promosi dalam Negeri pada Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal. Dari 2014 sampai 2019, ia kemudian menjabat sebagai Direktur Deregulasi Penanaman modal Deputi Bidang Pengembagan Iklim Penanaman Modal.

Pada 2020, ia menjabat sebagai Deputi Bidang Pengembagan Iklim Penanaman Modal BKPM RI.

Berkat kinerjanya yang bagus menjadikan ia dipilih dan dilantik menjadi Wakil Menteri Investasi Indonesia/Wakil Kepala BKPM.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas