Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun

Pemain Tenis Asal Jepang Naomi Osaka Jadi Duta Besar Pertukaran Kripto FTX

Naomi Osaka bergabung dengan juara Super Bowl Tom Brady, supermodel Gisele Bündchen dan bintang NBA Stephen Curry, yang promosikan pertukaran kripto

Penulis: Nur Febriana Trinugraheni
Editor: Muhammad Zulfikar
zoom-in Pemain Tenis Asal Jepang Naomi Osaka Jadi Duta Besar Pertukaran Kripto FTX
Netflix
Naomi Osaka. Pemain Tenis Asal Jepang Naomi Osaka Jadi Duta Besar Pertukaran Kripto FTX 

Laporan Wartawan Tribunnews, Nur Febriana Trinugraheni

TRIBUNNEWS.COM, NASSAU - Pemain tenis asal Jepang, Naomi Osaka menjadi publik figur berikutnya yang mempromosikan pertukaran kripto. Naomi Osaka ditunjuk menjadi duta besar pertukaran kripto FTX.

Naomi Osaka akan bergabung dengan juara Super Bowl Tom Brady, supermodel Gisele Bündchen dan bintang NBA Stephen Curry, yang lebih dulu sudah mempromosikan pertukaran kripto.

Dilansir dari cointelegraph.com, FTX mengumumkan pada Senin kemarin, Osaka akan mengambil saham ekuitas di bursa dan menerima cryptocurrency yang tidak diungkapkan jumlahnya, sebagai bentuk kompensasi atas dukungannya mempromosikan FTX.

Baca juga: Koin Kripto Konakami Daftar ke Bappebti Agar Bisa Diperdagangkan Secara Legal

Osaka menjelaskan alasannya bergabung dengan FTX, karena melihat sedikitnya wanita yang bergabung menjadi bagian dari industri kripto.

“Kami telah melihat statistik tentang betapa sedikit wanita yang menjadi bagian dari crypto sebagai perbandingan, yang mencerminkan ketidaksetaraan yang kami lihat di pasar keuangan lainnya. Cryptocurrency dimulai dengan tujuan agar dapat diakses oleh semua orang dan mendobrak hambatan untuk masuk.” ungkap Naomi Osaka.

Menurut pertukaran kripto FTX, Naomi akan menjadi bagian dari kemitraan jangka panjang yang bertujuaan untuk menarik pengguna wanita ke dalam dunia kripto. Sebagai duta FTX, Osaka bersama platform pertukaran ini akan memproduksi konten yang ditunjukan untuk audiens global dan menampilkan logo FTX selama kompetisinya di Miami Open, yang dimulai sejak Senin (21/3/2022) kemarin.

Baca juga: Cegah Penyalahgunaan Aset Kripto, Regulator Keuangan Global Perketat Pengawasan

Berita Rekomendasi

Ini bukan pertama kalinya Osaka terjun ke dunia aset digital, karena sebelumnya Osaka dan saudara perempuannya, Mari Osaka telah meluncurkan koleksi NFT pada Agustus 2021 dan berhasil terjual sekitar 600 ribu dolar AS. Pemain tenis ini juga menyatakan minatnya pada mata uang kripto, termasuk Dogecoin.

Banyak selebritas, tokoh olahraga dan bintang layar kaca maupun layar lebar yang ditunjuk menjadi wajah perusahaan kripto. Aktor populer Matt Damon contohnya, muncul dalam iklan yang mempromosikan Crypto.com pada Oktober 2021.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas