Daihatsu Luxio Targetkan 500 Unit Penjualan Per Bulan
Jalan-jalan kota besar dipastikan kian padat. Tiap produsen menargetkan penjualan tinggi seiring kenaikan pendapatan per kapita
Penulis: Adiatmaputra Fajar Pratama
Editor: Hasiolan Eko P Gultom
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Daihatsu New Luxio rencananya akan ditargetkan sebanyak 500 unit setiap bulan.
Kepala Operasi Daihatsu Sales Operation Toto Suryana menjelaskan target tersebut sudah ideal untuk pasar MVP. Dalam hal ini New Luxio menawarkan MVP dengan kelas elegan.
"Target kita 500 unit per bulan, perkiraan stagnan," ujar Toto di peluncuran New Luxio, Rabu (19/2/2014).
Toto menjelaskan dari pasar MVP, New Luxio bisa mencapai 30 persen. Menurut perhitungan Toto dari produksi MVP yang beredar saat ini 19 ribu unit, New Luxio bisa terjual sebanyak 6000 unit.
"Anggap saja pasar ada 19 ribu, kita menjual 6.000 unit sudah sekitar 30 persen mengambil pangsa pasar," jelas Toto.
Marketing & CS Division Head PT AI-DSO Hendrayadi Lastiyoso menjelaskan target New Luxio belum ada perubahan dibandingkan tahun lalu. Hal yang membedakan adalah pangsa pasar yang dituju untuk keluarga kelas menengah ke atas.
"Segmen untuk kendaraan keluarga. Bedanya, untuk New Luxio ini adalah keluarga yang lebih mapan," jelas Hendrayadi