Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Hadirnya Tata Bolt Makin Sesakkan Segmen City Car di Indonesia

Marketing Advisor TMDI Manoj Arora mengungkapkan rencana menghadirkan Tata Bolt yang menyasar segmen city car.

Penulis: Fajar Anjungroso
zoom-in Hadirnya Tata Bolt Makin Sesakkan Segmen City Car di Indonesia
IST

TRIBUNNEWS.COM, CISARUA – Saat ini memang baru ada tiga model Tata Motors yang resmi wara-wiri di jalanan. Tapi tak lama lagi, PT Tata Motors Distribusi Indonesia (TMDI) bakal menambah satu model lagi.

Marketing Advisor TMDI Manoj Arora mengungkapkan rencana menghadirkan Tata Bolt yang menyasar segmen city car. Mobil imut dengan mesin 1.2 liter turbo ini bakal membuat sesak pasar city car yang lebih dulu ramai dengan kehadiran Suzuki Splash, Honda Brio, dan Toyota Etios.

”Rencananya kami kenalkan pada Februari 2015. Mobil ini sekelas dengan city car macam Honda Brio," katanya usai acara media test drive di Jakarta, Selasa (18/3/2014) malam.

Lagi-lagi, Manoj menekankan city car andalan Tata ini tetap mengacu pada kiblat produsen mobil-mobil Eropa. Buktinya, pengembangan Tata Bolt dilakukan di tiga studio di India, Inggris, dan Turin. Nilai lebih Tata Bolt ada di mesin Revortron 1.2 liter turbocharger yang bertenaga 85 hp dan torsi 140 Nm tapi irit efisien dalam penggunaan BBM.

Di samping itu, Tata Bolt juga sudah dianugerahi fitur dual airbag, pengereman ABS dan EBD, plus kendali audio di setir. Asyiknya lagi, Manoj memberi tambahan informasi jika Tata Bolt juga tersedia dalam versi transmisi matik. ”Pada intinya semua fitur di Tata Bolt sama seperti Tata Vizta,” tukasnya.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas