5 Aksesori yang Bikin Honda CB150R Street Fire Makin Ganteng
Bagi Dadan Syahputra, bikin tambah ganteng Honda CB150R Street Fire enggak harus keluar duit banyak.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, BANDUNG – Bagi Dadan Syahputra, bikin tambah ganteng Honda CB150R Street Fire enggak harus keluar duit banyak. Karena hanya dengan Rp 1,5 jutaan, tunggangan sayap mengepak lansiran 2013 miliknya bisa tampil beda dan makin sporti.
"Awalnya saya sempat bingung mau didandani seperti apa motor ini biar lebih menawan. Pasalnya modal yang saya miliki pas-pasan. Namun setelah mampir di Venus Motor (VM), langsung ketemu solusinya, yakni pasang bodi custom yang sifatnya plug and play (PnP)," tukas warga Batununggal, Bandung Barat.
Pria usia 25 tahun ini tertarik dengan bodi custom yang ditawarkan VM selain harganya terjangkau, juga karena modelnya baru dan belum banyak yang aplikasi.
"Ada lima item, yakni; kondom tangki, kondom swing arm, cover engine, cover headlamp dan bodi belakang dengan stoplamp LED Yamaha R15. Harga terjangaku pemasangan juga cepat, kurang lebih 2 jam," imbuh Dadan.
Seperti apa tampang sport berdapur pacu 150 cc ini setelah pasang peranti tersebut serta berapa harganya? Yuk kita tanya langsung Hendro Tohir, owner VM yang beralamat di Jl. Lengkong Besar No.93, Bandung.
- Buritan tampak nungging mengandalkan bodi custom yang didesain lebih runcing. Bisa ditebus dengan dana Rp 1 juta
- Headlamp custom bikin tampilan depan lebih sangar dan gahar. Cukup siapkan dana Rp 350 ribu. "Oh ya, kalau harga cover engine-nya Rp 300 ribu. Pilihan warna sesuai motor dari pabrik," ujar Hendro
- Tangki bensin makin gambot dibalut kondom tangki custom model CB 1000. Banderol harganya Rp 400 ribu
- Kaki belakang makin berotot lantaran swing arm dibungkus kondom swing arm model Yamaha M1. Dibanderol Rp 500 ribu