Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Adu Spesifikasi Honda CB150R vs Yamaha V-Ixion Advance

Jika dilihat dari dimensi, keduanya kini sama ramping. Namun CB150R sedikit lebih panjang. Jarak jok ke tanah mirip, di angka 79 cm

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Adu Spesifikasi Honda CB150R vs Yamaha V-Ixion Advance
IST

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Sejak awal Honda CB150R Streetfire diciptakan untuk mengganggu dominasi Yamaha V-ixion. Begitu juga dengan model barunya yang belum lama ini diluncurkan PT Astra Honda Motor. Sejumlah bekal baru diberikan di tas ransel besar, siap ”menembaki” sang rival yang tampak cukup jauh melesat di depan.

Tapi jangan buru-buru bicara soal pasar, karena di depan mata sudah ada spesifikasi yang bisa dibandingkan. Dari data teknis inilah, konsumen akan memilih mana yang paling pas untuk ditunggangi, selain menimang-nimang dari sisi tampang.

Jika dilihat dari dimensi, keduanya kini sama ramping. Namun CB150R sedikit lebih panjang. Jarak jok ke tanah mirip, di angka 79 cm, tapi CB150R lebih tinggi 0,7 mm. Jarak sumbu roda V-ixion lebih panjang.

Sisi menarik lainnya adalah bobot. Mungkin karena spesifikasi mesin DOHC, bobot CB150R jauh lebih berat ketimbang V-ixion (lihat tabel). Namun keduanya sama-sama mempunyai kapasitas tangki bahan bakar 12 liter.

Soal mesin, keduanya pakai teknologi berbeda. Honda percaya DOHC lebih memberikan tenaga ekstra, namun soal tarikan awal, SOHC biasanya lebih cepat. Dari data spesifikasi bisa dibandingkan, tenaga yang dihasilkan CB150R lebih besar ketimbang V-ixion. Namun torsi yang didapat sebaliknya, V-ixion lebih unggul.

Untuk tarik-tarikan di awal akselerasi, secara teori V-ixion akan lebih nikmat. Namun saat melaju kencang, CB150R bakal melesat mencapaitop speed yang lebih baik.

Perbandingan lain yang menarik adalah ukuran ban. Keduanya sama-sama punya profil ban yang besar. Saat Yamaha menyatakan bahwa V-ixion baru mengadopsi ukuran ban terlebar di kelasnya, saat ini Honda justru membalikkan keadaan.

Berita Rekomendasi
Sumber: Kompas.com
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas