Datsun Masih ‘Berutang’ Bangun 21 Dealer
Salah satu strategi yang dilakukan oleh Datsun Indonesia adalah dengan menambah lagi jumlah dealer yang saat ini sudah berjumlah 106.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Untuk mengejar hasil yang sudah dicanangkan, salah satu strategi yang dilakukan oleh Datsun Indonesia adalah dengan menambah lagi jumlah dealer yang saat ini sudah berjumlah 106.
Sampai akhir tahun, Datsun siap bangun 21 dealer. Sehingga total menjadi 127 dealer. Selama periode Januari hingga Agustus tahun ini tercatat penjualan secara keseluruhan mencapai 37.127 unit.
Jumlah itu hampir mendekati target penjualan yang dipatok untuk tahun 2015 sebanyak 40.000 unit. Dengan perolehan ini, market share sebesar 20% untuk segmen LCGC yakin bakal dicapai oleh Datsun.
“Meski saat ini baru 18%, namun market share tersebut masih terus merangkak naik. September kemarin, market share kita 19%, bahkan di bulan Agustus kita mencapai rekor tertinggi sebesar 21,8%,” ungkap Indriani Hadiwidjaja, Head of Datsun Indonesia.
“Kami punya filosofi, bahwa dengan Datsun seseorang bisa mewujudkan mimpinya, termasuk untuk membeli mobil. Sekitar 40-50% dari konsumen kami adalah mereka yang sebelumnya memimpikan mobil sebagai sarana mobilitas pribadi dan keluarga,” papar Vincent Cobee, Global Head of Datsun.
Cobee menyebutkan, potensi pasar Tanah Air pada segmen ini masih sangat besar. Oleh karena itu, menurutnya Datsun akan terus menggarap pasar Indonesia.