Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Toyota Mirai, Detik-detik Saat Knalpot Memancarkan Emisi Air Tak Beracun (Video)

Ini detik-detik saat knalpot Toyota Mirai keluarkan emisi air tak beracun dari knalpotnya.

Penulis: Agung Budi Santoso
zoom-in Toyota Mirai, Detik-detik Saat Knalpot Memancarkan Emisi Air Tak Beracun (Video)
Tribunnews.com/ Agung Budi Santoso
Detik-detik saat Toyota Mirai knalpotnya memancarkan emisi air tak beracun. 

TRIBUNNEWS.COM - Menghirup udara knalpot mobil tentu tak sedap.

Tapi percayalah, itu tak akan terjadi untuk knalpot Toyota Mirai.


Detik-detik saat knalpot Toyota Mirai memancarkan emisi air tak beracun.

Saat test drive di Fuji Speedway, akhir Oktober 2015 lalu,  mobil Hydrogen Fuel Cell (FCV) yang sempat dipamerkan pada pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2015 itu memang sempat diamati tingkat pancaran air emisinya setelah mobil dijalankan.

Dan setelah berputar-putar mengitari sirkuit, emisi atau buangan air memancar deras dari knalpot.


Test drive Toyota Mirai di Fujispeedway Jepang, Sabtu 30 Oktober 2015.
 

"Kalau tak percaya, Anda bisa tadah sekarang juga kucuran air knalpot. Silakan diminum, kalau kesehatan Anda terganggu, saya tanggungjawab, " terang Yoshitazu Tanaka, chief engineer Mirai, kepada Tribun di sela test drive (uji mengemudi) Toyota Mirai Fuji Speedway, di lereng Gunung Fuji, Jepang, Sabtu (30/10/2015).

Yang terasa, selain air mengucur, uap panas keluar bersama emisi air. Sedikit tercium bau plastik, bukan bau besi. (Agung BS/ abstribun@gmail.com)


Toyota Mirai saat diperkenalkan oleh Toyota Motor Corporation kepada para wartawan dalam rangkaian Tokyo Motor Show 2015.

Spesifikasi Toyota Mirai

BERITA TERKAIT


· Nama mobil: Toyota Mirai
· Pabrikan: Toyota Motor Corporation
· Produksi: 2015
· Lokasi pabrik di Jepang: Toyota, Aichi (Motomachi plant)
· Kelas: Sedan

· Battery: 1.6 kWh Nickel-metal hydride
· Jarak tempuh: 502 kilometer (312 mil)
· Wheelbase: 2,780 milimeter (109,4 inci)
· Panjang: 4,890 milimeter (192,5 inci)

· Lebar: 1,815 milimeter (71,5 inci)
· Tinggi: 1,535 milimeter (60,4 inci)
· Body style: Sedan empat pintu
· Layout: Front-engine, front-wheel-drive

· DNA: Mobil konsep Toyota FCV
· Mesin: Electric motor, fuel cell-powered 113 kW (152 hp) 335 N·m (247 lbf·ft)
· Curb weight: 1,850 kilogram

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas