Kia Carnival Terbaru Digadang-gadang Masuk Indonesia
Dengan keunggulan dalam hal akomodasi, bukan tidak mungkin ia mampu bersaing dengan kompetitor.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Rasanya kurang relevan, bila Kia masih mengandalkan Carens pada segmen Medium MPV.
Sebab, bisa dibilang kompetitor seperti Toyota Kijang Innova sudah lebih unggul dari segi fitur dan akomodasi yang lebih lega.
Nah, sudah waktunya bagi Kia untuk kembali bernostalgia dengan MPV andalannya, Carnival.
Dengan keunggulan dalam hal akomodasi, bukan tidak mungkin ia mampu bersaing dengan kompetitor.
Di negara asalnya, Carnival punya konfigurasi tempat duduk 7-penumpang, 8-penumpang, atau 11 penumpang.
Jika diterapkan di sini, segmennya pun masih luas. Bisa masuk dalam sektor komersial, ataupun MPV mewah.
Mungkin yang masih menjadi ganjalan untuk membawanya ke sini adalah soal jantung pacunya.
Sebab bila masih mengusung mesin V6 berkapasitas 3.300 cc, harganya menjadi terlalu mahal untuk segmen ini.
Namun bila menggunakan mesin diesel berkapasitas 2.200 cc seperti yang digunakan beberapa produk Kia, mungkin akan lebih masuk akal untuk Carnival.