Belum Semua Pelumas Shell Berteknologi PurePlus
Beberapa rangkaian produk pelumas Shell Advance diklaim mengadopsi teknologi terkini, seperti PurePlus Technology dan Active Cleansing Technology
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA – Produsen pelumas asal Belanda, Shell melalui ranting usahanya di Indonesia, baru saja memperkenalkan oli khusus skuter matik (Skutik).
Oli itu terdiri dari AX7 Scooter, AX5 Scooter dan Scooter Gear Oil.
Selain produk baru ini, produk yang ditawarkan Shell cukup beragam, baik untuk mobil, sepeda motor, maupun alat berat.
Dalam pernyataanya, beberapa rangkaian produk pelumas Shell Advance diklaim mengadopsi teknologi terkini, seperti PurePlus Technology dan Active Cleansing Technology (ACT).
Namun, apa sebenarnya manfaat teknologi tersebut?
Shofwatuzzaki, Shell Lubricant Technical Advisor Indonesia mengatakan, terkait dengan Active Cleansing Technology (ACT), sudah dimiliki Shell sejak lama.
Manfaatnya menjadikan pelumas full sintetis, mampu menjaga kebersihan mesin, sekaligus melindunginya dari tumpukan debu dan korosi.
Kemudian, lanjut Shofwatuzzaki, yang menarik adalah PurePlus Technology. Dengan teknologi ini, oli yang dihasilkan Shell didapat dari base oil yang murni (gas alam) .
Hasilnya akan lebih jernih, dibanding yang dihasilkan dari minyak, seperti produk lain. Manfaatnya juga jelas akan berbeda dengan oli lain.
“PurePlus dengan non-PurePlus, bisa diibaratkan seperti air embun dan air tanah, berbeda tingkat kemurniannya. Ini teknologi kami yang baru keluar di tahun 2011 atau 2012,” ujar pira yang akrab disapa Zaki.
Namun sayang, tidak semua produk oli Shell belum mengadopsi teknologi PurePlus. Baru beberapa produk saja yang menggunakannya, seperti Helix Ultra dan Advance Ultra.
“Kalau yang Active Cleansing Technology (ACT) ada di semua produk Shell, Advance dan Helix. Namun, kalau PurePlus hanya ada di Advance ultra (belum ada di Indoensia) dan Helix Ultra,” tutur Zaki.