Inden Pajero Sport Membanjir, KTB Janjikan Terkirim Tuntas Usai Lebaran
”Karena potensi yang begitu besar, tidak ada kuota untuk All New Pajero Sport. Berapa pun yang kami minta, mereka (Thailand) pasti penuhi."
Editor: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA- PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) cukup pusing meladeni permintaan All New Pajero Sport yang terus menumpuk.
Meski diklaim tidak ada kendala pasokan dari Thailand, tingginya minat dan pergeseran tren warna menjadi penyebab antrean memanjang.
Imam Choeru Cahya, Head of MMC Sales Group PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Jumat (17/6/2016), kembali menegaskan tidak ada istilah seret pasokan.
Ini karena Mitsubishi di Thailand sebagai produsen mobil ini berkomitmen tinggi memenuhi permintaan dari Indonesia.
”Karena potensi yang begitu besar, tidak ada kuota untuk All New Pajero Sport. Berapa pun yang kami minta, mereka (Thailand) pasti penuhi. Cuma memang permintaannya terus tinggi,” ujar Imam.
Penyebab lain permintaan menumpuk, bergesernya tren warna. Hitam, cokelat, dan abu-abu, kini malah menjadi incaran.
Berbeda dengan model lama dimana putih dan silver begitu mendominasi. Ini pula yang bikin indenan tambah panjang.
”Kalau berdasarkan informasi yang saya dapat, karena model baru ini lebih banyak main krom. Mungkin jadinya lebih kontras kalau warna bodinya hitam, atau coklat,” ujar Imam.
Terlepas dari alasan itu semua, Imam menyatakan bahwa pihaknya berjanji segera mendistribusikan pemesanan, paling tidak sebelum momen Lebaran.
”Kurang lebih 1.000-an unit yang masih tertunda untuk dikirimkan. Kami berusaha menyelesaikan pemesanan yang tertunda itu sebelum Lebaran,” ucap Imam.
Penulis: Donny Apriliananda