Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Ini Dia Wujud Edisi Terbatas MPV Premium VW Caravelle T6

Caravelle T6 yang merupakan limited edition ini, menawarkan keunggulan di antaranya terdapat DCC Adaptive Chassis Control

Penulis: Yurike Budiman
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Ini Dia Wujud Edisi Terbatas MPV Premium VW Caravelle T6
TRIBUNNEWS.COM/YURIKE

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Garuda Mataram Motor selaku Agen Pemegang Merek (APM) Volkswagen (VW) di Indonesia memperkenalkan MPV Premium unggulannya, VW Caravelle T6 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2016.

Caravelle T6 yang merupakan limited edition ini, menawarkan keunggulan di antaranya terdapat DCC Adaptive Chassis Control.

Fitur ini yang memungkinkan pengemudi untuk memilih mode pengendaraan seperti normal, sporty atau comfortable dengan menekan tombol di dashboard.

Fitur yang meningkatkan pengendalian Caravelle T6 ini disandingkan dengan sederet fitur keselamatan seperti Electronic Stability Programme, Antilock Braking System, Traction Control, Electronic Differential Lock dan Adjustable Suspension.

"New VW Caravelle generasi keenam ini menyuguhkan tak hanya ruang kabin lapang serta kepraktisannya, namun juga soal kenyamanan dan teknologi," kata Chief Executive Officer (CEO) PT Garuda Mataram Motor, Andrew Nasuri, di Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD, Tangerang, Kamis (11/8/2016).

Mobil ini juga mengusung dimensi besar dan dibekali mesin bensin berteknologi injeksi terbaru.

Berita Rekomendasi

Mesin Caravelle T6 berkapasitas 2.000 cc dan dapat menghasilkan keseimbangan tenaga dengan nilai efisiensi bahan bakar yang ditawarkan.

Hal itu dikarenakan adanya turbocharger, sehingga mampu menghasilkan tenaga 204 daya kuda (hp) dan torsi puncak mencapai 350 Nm pada 1.500rpm.

Menariknya, limpahan tenaga yang dihasilkan oleh mesinnya melalui transmisi otomatis DSG (Direct Shift Gearbox) hingga 7 speed dengan kopling ganda.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas