Calya Datang, Toyota Avanza 2016 Bekas Turun Harga Rp 5 jutaan
Toyota Calya dan Daihatsu Sigra muncul, pedagang turunkan harga jual Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia bekas.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Perihal ragam pilihan mobil bekas dengan harga sama seperti Calya dan Sigra (Rp106,6 juta hingga Rp149 juta), situs Carmudi menemukan ada 11.300 listing mobil bekas yang tersedia.
Yang patut diperhatikan, Toyota Calya dan Daihatsu Sigra muncul, pedagang turunkan harga jual Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia bekas.
Mengapa mobil sejuta umat tersebut bisa turun harga jual bekasnya?
Litbang Carmudi Indonesia pun menemukan adanya pergerakan dari para penjual mobil bekas untuk menurunkan harga jual mobilnya.
Tidak hanya itu, pedagang mobil bekas yang menjual Avanza dan Xenia juga melakukan usaha untuk menarik calon pembeli dengan mengubah harga jual mobil bekas tersebut.
Jika sebelum peluncuran Calya dan Sigra pada bulan Agustus 2016, mobil Avanza bekas tahun 2016 dihargai Rp165 juta, sebulan kemudian harga pasaran mobil tersebut menjadi Rp160 jutaan.
“Hal itulah yang membuat konsumen banyak membandingkan keluaran LCGC terbaru dengan Avanza dan Xenia bekas. Itu juga berimbas pada terjadinya depresiasi harga di pasar mobil seken untuk model Avanza dan Xenia,” tambah Subir.
Faktanya telah terjadi depresiasi 3% terhadap mobil bekas tersebut hanya dalam rentang satu bulan setelah peluncuran Calya dan Sigra.
Temuan serupa juga diamati Herjanto Kosasih, Senior Manager WTC Mangga Dua yang terkenal sebagai bursa mobil bekas terbesar di Indonesia.
Menurut Herjanto, harga mobil bekas Avanza-Xenia mengalami penurunan harga 5-10% atau jika dinominalkan sebesar Rp15 jutaan.
Perihal persentase ketertarikan konsumen memilih antara Toyota Calya dan Daihatsu Sigra, Litbang Carmudi menemukan data 1.000 pengunjung www.carmudi.co.id sebanyak 83,7% memilih Toyota Calya ketimbang Daihatsu Sigra yang hanya diminati 16,3%. Dengan peminat potensial (leads) Toyota Calya mencapai 89% dan Daihatsu Sigra 11%.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.