Vespa Sprint Adventure Siap Menjelajah Indonesia
Skutik edisi terbatas yang dibanderol dengan harga Rp. 43.900.000 ini dirancang khusus untuk berpetualang melampaui batas jalanan perkotaan.
Penulis: Choirul Arifin
Pre-adventure
Menjelang dimulainya petualangan, peserta diajak untuk like dan share halaman Facebook resmi serta akun Instagram dari Vespa Sprint Adventure.
Satu pemenang dipilih secara acak pada Senin, 10 Oktober 2016 untuk mendapatkan mug dan miniatur Vespa.
Pengumuman pemenang akan dilakukan keesokan harinya pada Selasa, 11 Oktober melalui kedua aset mediasosial milik Vespa Sprint Adventure.
The Adventure
Setelah petualangan dimulai pada Rabu, 12 Oktober, para followers media sosial diajak untuk memperhatikan baik-baik semua post resmi di Facebook dan Instagram Vespa Sprint Adventure untuk mencari ikon spesial dari tur atau stiker digital yang menempel pada postingan resmi.
Pada Kamis, 27 Oktober, followers akan diajak untuk menuliskan jumlah stiker yang mereka temukan selama dua mingguterakhir di kolom komentar Facebook maupun Instagram.
Tiga pemenang yang beruntung dengan jawaban yang benar akan terpilih pada Senin, 31 Oktober untuk memenangkan model Vespa Sprint Adventure berskala 1/6.
Pemenang akan diumumkan pada Selasa, 1 November melalui kedua aset media sosial milik Vespa Sprint Adventure.
After Adventure
Setelah petualangan, sebuah serial web (web series) akan dimulai dan penonton akan didorong untuk mencari dan menghitung berapa kali mereka melihat animasi khusus dalam setiap episode dan diminta untuk menuliskan jumlahnya pada kolom komentar.
Satu pemenang yang beruntung akan dipilih dan diumumkan sehari setelah penayangan setiap episode (total 6 episode) untuk memperoleh mug Vespa dan miniatur Vespa Sprint Adventure.
Selain itu, pemenang Grand Prize dan Runner Up akan dipilih dari kalangan followers paling aktif di Facebook dan Instagram.