Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Desain Baru KTM Duke 125 Versi 2017 Makin Agresif

Selain Duke 390, KTM juga meluncurkan versi facelift dari varian sport naked terkecilnya, Duke 125.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Desain Baru KTM Duke 125 Versi 2017 Makin Agresif
IST

TRIBUNNEWS.COM, MILAN - Selain Duke 390, KTM juga meluncurkan versi facelift dari varian sport naked terkecilnya, Duke 125.

Seperti Duke 390, motor ini juga mengusung tampilan agresif dengan sudut-sudut tajam.

Duke 125 mengusung mesin 124,7 cc berpendingin cairan dan sudah memenuhi standar emisi Euro-4.

Untuk tenaga maksimal yang mampu dikeluarkan motor berbobot 137 kg ini, yakni mencapai 15 dk.

Duke 125 mendapat kerangka dan sejumlah komponen baru seperti suspensi upside down 150 mm keluaran WP, headlamp LED, dan panel instrumen full TFT.

Motor ini juga mendapat rem cakram depan 300 mm dan 230 mm di belakang Bybre. Selain itu, Duke 125 juga mendapat sistem pengereman Bosch dual-channel ABS.

Satu lagi perubahan signifikan dari sport naked mungil buatan pabrikan Austria ini adalah kapasitas tangkinya yang mampu menampung 13,4 liter bahan bakar. Duke 125 lama hanya mampu menampung 11 liter bahan bakar.

Berita Rekomendasi

Untuk Indonesia, berharap saja Duke 200 dan Duke 250 akan berubah tampilan jadi seperti ini!

Sumber: Otomotif Net
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas