Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Produksi The New E-Class di Bogor, Mercedes-Benz Enggan Bocorkan Harga

Mercedes-Benz hari ini resmi mengumumkan dimulainya proses perakitan The New E-Class.

Penulis: Yurike Budiman
Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Produksi The New E-Class di Bogor, Mercedes-Benz Enggan Bocorkan Harga
TRIBUNNEWS.COM/YURIKE BUDIMAN
Prosesi peluncuran perakitan lokal pertama kedua model terbaru New Mercedes-Benz E-Class W 213 itu sedianya dihadiri oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia Airlangga Hartanto, Roelof Lamberts selaku President Director & CEO Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan Dr. Claus Weidner sebagai Head of Marketing and Sales Mercedes-Benz-PC South East Asia 2 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Yurike Budiman

TRIBUNNEWS.COM, BOGOR - Mercedes-Benz hari ini resmi mengumumkan dimulainya proses perakitan The New E-Class.

Namun dalam seremoni tersebut, harga sedan premium yang dirakit lokal di Pabrik Wanaherang, Bogor, Jawa Barat, ini masih dirahasiakan.

"Hari ini barulah seremoni untuk menginformasikan langkah kami memulai lokalisasi produksi E-Class," kata President and CEO PT Mercedes-Benz Distribution Indonesia, Roelof Lamberts di Pabrik Mercedes-Benz Wanaherang, Selasa (24/1/2017).

Roelof mengatakan pihaknya akan mengumumkan harga pada saat Indonesia International Motor Show (IIMS) 2017.

"Pemasaran dan penjualan E-Class rakitan lokal akan dilakukan pada April mendatang, sebagai sorotan di IIMS 2017. Di situ, akan kami beritahukan pula harga retailnya," paparnya.

Sebelumnya, pada GIIAS 2016 lalu versi CBU dari New Mercedes-Benz E-Class (W 213) sudah diperkenalkan dan langsung menjadi bintang penjualan.

Berita Rekomendasi

Untuk diketahui, Mercedes-Benz memulai produksi dua tipe E-Class di Bogor, yakni E250 Avantgarde Line dan E300 AMG Line.

Keduanya sama-sama dipersenjatai mesin L4 1.991 cc plus transmisi otomatis 9G-Tronic.

Mesin E250 Avantgarde menghasilkan daya 211hp di 5.500 rpm dan torsi 350 Nm di 1.200-4.000 rpm, sementara E300 AMG bertenaga 245hp di 5.500 rpm serta torsi 370 Nm di 1.300-4.000 rpm.

Prosesi peluncuran perakitan lokal pertama kedua model terbaru New Mercedes-Benz E-Class W 213 itu sedianya dihadiri oleh Menteri Perindustrian Republik Indonesia Airlangga Hartanto, Roelof Lamberts selaku President Director & CEO Mercedes-Benz Distribution Indonesia dan Dr. Claus Weidner sebagai Head of Marketing and Sales Mercedes-Benz-PC South East Asia 2

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas