Program Re-Energizing After Sales Service Mitsubishi Fuso di Bulan Ramadhan
PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku authorized distributor menggelar program servis khusus selama Ramadhan yaitu ‘Lebaran Service Campaign
Editor: Toni Bramantoro
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) selaku authorized distributor dari Mitsubishi Fuso Truck & Bus Corporation (MFTBC), menggelar program servis khusus selama Ramadhan yaitu ‘Lebaran Service Campaign’ yang berlaku sejak 24 Mei – 31 Juli 2017.
Keamanan dan kenyamanan berkendara, selain teknik mengemudi yang baik juga tak lepas dari kondisi performa kendaraan. Untuk meminimalisir resiko berkendara, servis kendaraan secara rutin dibutuhkan agar performa kendaraan selalu dalam keadaan prima.
KTB menyadari betul bahwa kendaraan truk membutuhkan perlakuan yang spesial, tidak seperti kendaraan pada umumnya, mengingat medan yang dilewati serta muatan yang diangkutnya jauh lebih berat.
KTB terus menghimbau kepada para konsumen agar rutin melakukan pengecekan dan perbaikan kendaraan, melalui program-program khusus yang bertujuan untuk menggugah serta mengedukasi kepada konsumen mengenai pentingnya perawatan dan perbaikan rutin.
Salah satunya melalui program ‘Lebaran Service Campaign 2017’.
Program service ini memberikan paket servis spesial dengan discount hingga 25% untuk penggantian oli MFGO dan penggantian clutch, serta free check 15 item sebagai bonusnya.
Konsumen juga bisa memanfaatkan bengkel berjalan Mitsubishi Fuso Mobile Workshop 24 jam, yang akan mendatangi lokasi konsumen dengan minimal 3 unit kendaraan yang akan diservis. Program penggantian oli berlaku untuk kendaraan Colt Diesel FE seri 7 dan 8, serta Fuso FM 517.
Sedangkan program penggantian clutch hanya berlaku untuk kendaraan Colt Diesel FE seri 7 dan 8. Konsumen juga bisa mendapatkan merchandise exclusive Mitsubishi Fuso x Iwan Fals, selama persediaan masih ada.
Penawaran lainnya, jika konsumen melakukan servis di gerai Truk Center Mitsubishi Fuso, maka konsumen bisa menikmati layanan driver pick up service serta gratis ongkos pengerjaan ganti oli.
Truck Center 24H Mitsubishi Fuso kini dapat dinikmati di 13 kota yaitu Jakarta, Bekasi, Medan, Lampung, Semarang, Bandung, Surabaya (di 2 tempat), Makassar, Cirebon, Padang, Palembang, dan Tangerang. Program Truck Center 24H berlaku untuk seluruh kendaraan Colt Diesel dan Fuso.
Program khusus ini semakin memperkuat strategi Mitsubishi Fuso di tahun 2017 untuk re- energize after sales service. KTB berharap strategi ini dapat meningkatkan kinerja Mitsubishi Fuso si tahun-tahun berikutnya.
Berdasarkan data KTB, permintaan pasar kendaraan niaga secara keseluruhan meningkat 24,6%.
Peningkatan ini otomatis juga dinikmati oleh Mitsubishi Fuso dimana angka penjualannya sebanyak 13.041 unit atau meningkat 22% dibandingkan tahun sebelumnya sebanyak 10.689 unit.
KTB optimis di semester kedua setelah Lebaran, kondisi pasar akan terus mengalami peningkatan.
KTB mentargetkan perolehan pangsa pasar di angka 48%, dengan peningkatan volume penjualan 10% dari tahun lalu.