Bisa Berubah Jadi Robot Transformer, Hino Ranger Mini Jadi Rebutan Diajak Foto
Di pameran otomotif terbesar se-Asia Tenggara, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017 yang berlangsung di gedung ICE, BSD City, Tange
Penulis: Reynas Abdila
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Di pameran otomotif terbesar se-Asia Tenggara, Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2017, banyak hal menarik yang bisa anda temukan.
Satu di antaranya adalah robot truk Hino Ranger yang terdapat di booth PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI).
Di sini pengunjung pesta otomotif yang dilangsungkan di gedung ICE, BSD City, Tangerang, bisa melihat aksi ala robot Transformers di dunia nyata.
Baca: Ratusan Tiket Masuk GIIAS 2017 Gratis dari Pertamina Lubricants
Sang robot tak jarang menjadi rebutan para anak-anak untuk berfoto.
Hiburan kreatif serta inovatif ini membuat pengalaman berkesan bagi para pengunjung di booth kendaraan niaga yang menampilkan line up truk dan bus Hino ini.
Baca: Duo Sedan Gahar BMW M3 dan M4 Dilepas ke Pasaran Indonesia