Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Peduli Pendidikan, Mitsubishi Fuso Beri Bantuan Alat Praktik untuk 8 SMK

Bantuan itu merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT KTB sebagai pemegang merek Mitsubishi (Fuso).

Penulis: Lendy Ramadhan
Editor: Willem Jonata

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lendy Ramadhan

TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Mitsubishi Fuso memberi bantuan berupa truk Colt Diesel kepada delapan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di beberapa daerah di Indonesia.

Bantuan itu diserahkan secara simbolis oleh Presiden Direktur PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) Atsushi Kurita kepada perwakilan masing-masing sekolah di ajang GIIAS 2017, gedung ICE, BSD City, Tangerang, Banten, Rabu (16/8/2017).

Delapan sekolah tersebut di antaranya, SMK Mandiri (Medan), SMK PGRI (Palembang), SMK Muhammadiyah 2 Metro (Lampung), SMK Bina Karya Mandiri 2 (Bekasi), SMK Negeri 5 (Solo), SMK Negeri 1 Singosari (Malang), SMK Bhakti Bangsa (Banjarmasin), dan SMK Darussalam (Makassar).

Masing-masing sekolah mendapatkan satu unit. Nantinya, truk itu dijadikan alat praktik.

Bantuan itu merupakan bagian dari program Corporate Social Responsibility (CSR) dari PT KTB sebagai pemegang merek Mitsubishi (Fuso) yang dinamakan program Fuso Vocation Education Program.

Dengan adanya bantuan tersebut, diharapkan pengembangan pengetahuan, khususnya mengenai mesin diesel di tingkat SMK semakin baik.

Berita Rekomendasi

Dalam rangka CSR, Mitsubishi juga memberikan bantuan dalam bentuk pelatihan basic auto mobile atau F-STEP 1.

Pelatihan itu meliputi pengetahuan dasar otomotif tentan sistem diesel, sistem bahan bakar, sistem kelistrikan, sistem power-train, dan chasis.(*)

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas