Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Moladin, Aplikasi yang Sediakan Info Apa Saja Seputar Motor dan Kebutuhan Bikers

Untuk pengguna smartphone, aplikasi ini bisa diunduh di ponsel berbasis Android. Selain itu, juga bisa diakses melalui website-nya di Moladin.com.

Penulis: Choirul Arifin
zoom-in Moladin, Aplikasi yang Sediakan Info Apa Saja Seputar Motor dan Kebutuhan Bikers
IST
Aplikasi Moladin.com di smartphone. 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Jutaaan pengguna sepeda motor di Indonesia mendatangkan peluang bisnis baru baru pengembang aplikasi. Duet Jovin Hoon dari Singapura dan Mario Tanamas, partnernya dari Indonesia mengembangkan aplikasi khusus untuk pengguna sepeda motor bernama Moladin.com. 

Aplikasi ini menawarkan berbagai informasi seputar sepeda motor serta kebutuhan bikers mulai dari informasi sepeda motor baru dan bekas yang dijual berikut spesifikasinya, kebutuhan suku cadang dan perlengkapan serta apparel untuk bikers sampai forum saling bertukar pikiran buat sesama bikers dan komunitas. Semuanya dihadirkan dalam satu platform.

Aplikasi ini resmi diluncurkan di Indonesia dalam sebuah prosesi acara di Jakarta Selatan, Sabtu (2/12/2017) siang dihadiri jurnalis dan blogger.

Mario Tanamas, Co-Founder Moladin.com yang bertanggung jawab menangani contetnt & partnership mengatakan, hadirnya Moladin.com dilatarbelakangi oleh kesulitan yang dialami para pemilik dan pengguna sepeda motor termasuk kalangan bikers di komunitas untuk menemukan informasi seputar dunia motor dalam satu tempat. 

"Para biker membutuhkan sebuah platform yang sangat lengkap. Karena itu kami menghadirkan Moladin untuk memberikan kemudahan dan informasi terkini seputar motor kepada mereka. Di platform ini mereka bisa menemukan informasi terbaru dan harga termurah seputar kebutuhan sepeda motor,” kata Mario Tanamas, Co Founder Moladin.

Baca: 139 Ribu Kendaraan Tinggalkan Jakarta Saat Arus Mudik Libur Maulid Nabi 2017

Baca: Prediksi Kehidupan Artis di 2018 Menurut Baby Djenar: Skandal Besar Akan Terkuak

Berita Rekomendasi

Untuk pengguna smartphone, aplikasi ini bisa diunduh di ponsel berbasis Android. Selain itu, juga bisa diakses melalui website-nya di Moladin.com.

Aplikasi Moladin.com
Aplikasi Moladin.com dikembangkan oleh duet Mario Tanamas dan Jovin Hoon.

Jovin Hoon, Co Founder Moladin.com yang bertanggung jawab menangai product & marketing mengatakan, pihaknya memilih platform Android karena smartphone dengan sistem operasi inilah yang paling banyak digunakan oeh bikers di Indonesia.

Untuk bikers yang membutuhkan informasi seputar jual-beli sepeda motor, Moladin telah bekerjasama dengan 40 dealer resmi sepeda motor di Jabodetabek dengan 21 brand motor yang bisa dipilih dan dibandingkan harga berikut spesifikasinya.

Moladin juga memfasilitasi pembelian sepeda motor secara cicilan dengan menggandeng perusahaan pembiayaan seperti WOM Finance.

Aplikasi Moladin.com
Selain bisa diakses via website-nya, aplikasi Moladin.com untuk sementara hanya bisa diundah melalui smartphone berbasis Android.

Untuk konten tips dan informasi terkini seputar motor, Moladin juga menggandeng puluhan blogger otomotif yang siap membagikan review dan ulasan mereka seputar sepeda motor yang rilis ke pasar serta aneka tips seputar perawatan sepeda motor.

Mario menjamin, platformnya siap menyediakan aneka kebutuhan seputar SAP (Spare parts, Apparel, Perawatan) dengan harga sangat kompetitif. Produk-produk SAP yang di-display di Moladin dijanjikan produk yang original alias asli, dan bukan barang tiruan alias KW.

Mario menambahkan, untuk merangkul basis pengguna lebih luas, pihaknya juga menyediakan kanal untuk komunitas. Pihaknya mengundang komunitas bikers dari merek sepeda motor apa saja untuk bergabung di Moladin.

Untuk bergabung, perwakilan komunitas bisa langsung mengakses kanal tersebut dan kemudian mengisikan data dan informasi seputar komunitasnya.

Platform Moladin sebenarnya telah soft launch pada November 2016 lalu dan hingga saat ini aplikasi tersebut telah diunduh sebanyak 14.000 kali.

Untuk sementara, market yang dibidik adalah bikers di wilayah Jabodetabek. Dalam perkembangannya nanti, Moladin akan menjangkau bikers di kota-kota lain di Tanah Air. Baik Mario maupun Jovin Hoon tidak bersedia menyebut pihak yang menjadi investor pembuatan aplikasi ini. Yang pasti, dananya didapat dari private investor asal Singapura.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas