Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Duit Rp 150 Juta Bisa Dapat Berbagai Pilihan MPV Mewah Seken, Apa Saja?

Tak hanya mengakomodir banyak orang, MPV pilihan ini juga masih keren meski usianya sudah lebih dari 10 tahun.

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Duit Rp 150 Juta Bisa Dapat Berbagai Pilihan MPV Mewah Seken, Apa Saja?
Autodeft
New Hyundai H-1 2016 

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA -  Sebelumnya Seken Keren sudah membahas pilihan SUV dan Sedan premium dengan harga kisaran Rp 150 jutaan.

Mobil-mobil tersebut umumnya masih dalam kondisi baik dan cocok buat kamu bawa saat weekend.

Entah untuk pelesir ke luar kota atau sekadar jalan-jalan ke mall untuk mengisi hari libur.

Nah kalau kamu ingin pergi bersama keluarga, berikut kami pilihkan mobil-mobil MPVbekas ‘high roof’ dengan pintu geser.

“Mobil jenis ini biasanya buat yang butuh transportasi besar yang praktis dan sanggup membawa minimal 7 penumpang,” kata Alex, pemilik showroom Motor 88 di MGK Kemayoran Lt. 2, Jakarta Pusat.

Tak hanya mengakomodir banyak orang, MPV pilihan ini juga masih keren meski usianya sudah lebih dari 10 tahun.

Apa saja pilihan Seken Keren-nya, simak Sob!

BERITA REKOMENDASI

Baca: Guru Kurang, 3 Anggota TNI Ngajar di SD O1 Mamala

Toyota Alphard (Gen 1)

Alphard sudah wara-wiri di jalanan ibukota sejak 2002, kala itu importir umum (IU) sebagai pionir yang mendatangkan MPV ini.

Mengusung mesin V6 3.000 cc dengan transmisi matik, Alphard sangat kental citranya sebagai mobil premium.

“Soalnya para pesohor, entah itu pejabat, artis, pengusaha atau orang kaya pasti punya Alphard,” ungkap Alex.

Mungkin karena mobil ini bisa menampung 7 orang, seperti tipikal kebanyakan orang Indonesia yang gemar mengajak serta orang lain untuk ikut.

Selain itu juga karena fitur yang ditawarkan terbilang lengkap dan terasa mewah di zamannya, misal sunroof dan pintu geser elektris.

Juga lapisan kulit di seluruh jok penumpang, AC hingga jok baris ketiga, dan seabrek kemewahan lainnya.

Ia juga punya pilihan mesin 2.400 cc yang sejenis dengan beberapa model Toyota seperti Camry dan Harrier.

Meski termasuk mobil lawas, Alphard generasi pertama ini masih digemari orang-orang.

Apalagi harganya kini mulai bersahabat, setara harga small hatchback baru lho!

Honda Elysion

Sebagai rival Toyota, Honda juga punya pesaing Alphard yang langsung didatangkan dari Jepang.

Honda Elysion sejatinya memang hanya masuk lewat jalur IU, berbeda dengan Alphard yang kini juga datang dari APM.

“Tapi popularitasnya tergolong biasa saja, tak seperti saudaranya Honda Odyssey,” sebut Alex.

Meski begitu Elysion merupakan lawan sepadan Alphard, soalnya ia mengusung model pintu geser dan atap tinggi yang sangat praktis saat membawa banyak orang.

Harga pasaran bekasnya saat ini bahkan lebih murah dari Alphard, sehingga bisa jadi pilihan konsumen Seken Keren.

Urusan mesin, tersedia pilihan 2.400 cc dan 3.000 cc V6 yang dikombinasikan dengan transmisi otomatis 5-speed.

Fitur-fiturnya juga sudah terbilang lengkap, bahkan sangat mirip dengan Alphard generasi pertama.

Sebut saja pintu geser otomatis, sunroof otomatis, AC hingga baris ketiga, jok kulit, dan lain sebagainya.

Hyundai H-1

Dari dimensinya, Hyundai H-1 juga jadi salah satu pesaing Toyota Alphard dan MPV ‘high roof’ lainnya.

Meski begitu harga barunya H-1 jauh lebih murah, pun begitu dengan harga bekasnya yang kini bisa didapat di bawah angka Rp 150 juta.

Harga yang menarik, mengingat H-1 punya kabin lapang dan model yang tergolong mewah.

Pertama kali hadir di Indonesia pada 2008, tersedia dalam konfigurasi tempat duduk, 9 kursi dan 12 kursi.

Pada saat itu H-1 mengusung mesin bensin 2.400 cc, tapi sekitar tahun 2010 mesin diesel 2.500 cc-nya mulai jadi pilihan.

Di tahun yang sama, Hyundai Indonesia melahirkan H-1 versi CKD yang harga jualnya lebih terjangkau dibanding model CBU.

Berikut daftar harga MPV mewah bekas per Januari 2018

Toyota Alphard

2003 Rp 160 – 170 jutaan

2004 Rp 170 – 180 jutaan

2005 Rp 180 – 200 jutaan

Honda Elysion

2004 Rp 120 – 130 jutaan

2005 Rp 130 – 150 jutaan

2005 Rp 150 – 170 jutaan

Hyundai H1

2008 Rp 125 – 135 jutaan

2009 Rp 130 – 150 jutaan

2010 Rp 150 – 170 jutaan

2011 Rp 170 – 190 jutaan

Berita ini sudah tayang di gridoto.com berjudul Cari MPV Mewah Dan Murah Biar Keluarga Nyaman? Sekennya Dari Rp 150-190 Juta

Sumber: Grid.ID
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas