Roadshow Ke-dua Achilles Tire and Friends Sukses di Jogjakarta
Achilles dengan sukses berhasil mengadakan acara di Bandung pada Februari lalu, kini giliran Jogja menjadi kota tujuan kedua Achilles.
Editor: Content Writer
Sabtu (3/3) suasana teduh dan cerah Jogjakarta seperti mendukung keseruan dibalik acara Achilles Tire and Friends yang digelar kemarin. Setelah dengan sukses berhasil mengadakan acara di Bandung pada Februari lalu, kini giliran Jogja yang menjadi kota tujuan kedua dari Achilles.
Menghadirkan Reindy Riuppasa selaku pemateri dalam acara tersebut, puluhan anggota komunitas hadir memenuhi Bilik Kayu Heritage Resto di kawasan Umbulharjo, Kota Yogyakarta Sabtu sore kemarin. Mengusung tema “Achilles Tire and Friends”, acara ini dikhususkan bagi para anggota komunitas mobil di Jogjakarta ini untuk berkumpul bersama berbagi pengalaman dan ilmu mengenai karakter ban. Materi yang disampaikan oleh Brand Activation 4W PT Multistrada Arah Sarana Tbk ini berisi tentang, perbedaan ban asimetris, simetris, dan rotasi ban.
Panji selaku tim Technical Support PT Multistrada Arah Sarana Tbk dalam sharing session menyampaikan beberapa informasi seputar produk yang menjadi unggulan dari Achilles, salah satunya adalah Achilles 868 All Season, “Salah satu produk unggulan kami adalah Achilles 868 All Season, tipe yang diciptakan untuk segala cuaca ini memiliki kelebihan blok telapak ban bagian bahu yang lebar sehingga memberikan kekuatan dan kekakuan untuk kemampuan pengendalian rem ketika berkendara, empat alur utama ban yang lebar sangat baik dalam mengarahkan aliran air pada kondisi jalan basah, serta pola telapak asimetris yang sangat baik saat pengendalian di tikungan dan respon kemudi yang sangat
baik dan presisi.
Hadir di tengah-tengah acara Reindy Riuppasa penyandang gelar Fastest of The Day pada Sentul Drag Race 2017 lalu berbagi pengalaman mengenai fungsi carbon fiber pada ban yang berguna untuk meringankan bobot mobil. Pada produk unggulannya, carbon fiber yang terdapat pada ban Achilles ini tidak gampang pecah sehingga mampu mengantarkan Reindy pada podium-podium tertinggi di tahun 2017 lalu.
Disampaikan dalam sambutannya, Akhmad Nursyamsu selaku Head of Brand Activation and Sport Activity PT Multistrada Arah Sarana Tbk menyampaikan, “Tahun ini kami memulai kembali untuk pendekatan dengan komunitas setelah beberapa tahun lalu kami aktif di ajang drifing, tahun ini giliran pembuktian pada para komunitas di kota-kota seluruh Indonesia bahwa kami punya, lho ban kualitas terbaik yang pada pembuktiannya telah mampu mengantarkan para pembalap kami menempati podium tertinggi,” ucapnya.
Selain berbagi info dan pengalaman seputar ban, dan sharing sesame anggota komunitas mengenai kebutuhan dan persiapan dalam berrkendara, Achilles pun mengajak para teman-teman komunitas mobil dan juga club photography untuk mengikuti photo contest yang digelar secara umum dan terbuka serta berhadiah voucher belanja total jutaan rupiah.
Dengan menampilakan mobil sedan keluaran Toyota, Lexus dan BMW dengan gaya vip style. serta tidak ketinggalan sebuah Porsche yang terlihat sporty para undangan yang hadir semakin antusias menjadikan deretan mobil tersebut bak model yang harus diabadikan setiap sudutnya. Kedepannya, melalui acara roadshow ini Achilles berharap mendapat sambutan yang positif dari para komunitas sehingga dapat sama-sama berbagi ilmu dan pengalaman mengenai kebutuhan-kebutuhan dalam berkendara. (*)