Suzuki Buka Kran Pemesanan All New Ertiga, Siapkan Rp 5 Juta
Meski sudah membuka booking fee, tapi Suzuki masih belum mempublikasikan banderol resmi kendaraan yang diproduksi di pabrik Cikarang itu.
Penulis: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kepincut All New Suzuki Ertiga terbaru? Siapkan saja dana Rp 5 juta untuk setoran booking fee.
PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) langsung bergerak cepat dengan membuka pemesanan low MPV yang baru saja dikenalkan secara global (global premiere) di arena IIMS 2018.
Meski sudah membuka booking fee, tapi Suzuki masih belum mempublikasikan banderol resmi kendaraan yang diproduksi di pabrik Cikarang itu.
"Bagi pengunjung yang hendak melakukan pemesanan All New Ertiga kami buka. Cukup dengan booking fee Rp 5 juta sudah bisa menjadi calon pemilik MPV ini," ucap 4W Marketing Director PT SIS Dony Saputra seusai peluncuran, Kamis (19/4/2018).
Baca: Disinggung Masa Depan Mobil Asemka, Ini Jawaban Jokowi
Pemesanan tak hanya dilakukan di arena IIMS saja, tapi juga berlaku di dealer Suzuki seluruh Indonesia.
All New Ertiga sendiri benar-benar terlahir kembali dengan segudang perubahan yang signifikan.
Mulai dari sektor eksterior, interior, mesin sampai dimensinya.
Ertiga terbaru ini dibekali mesin baru berkode K15B 1.5L (1.462cc) empat silinder yang sanggup menyemburkan tenaga 104,7PS @ 6.000 rpm, dan torsi maksimum 138 Nm @4.400 rpm.
Mesin ini disandingkan dengan pilihan transmisi manual lima percepatan dan otomatis empat percepatan CVT.