Dinas Kominfo Sebut Tanjakan di Tol Salatiga 57 Derajat, Bikin Netizen Tersentak
Cuitan Dinas Kominfo Jateng di akun Kominfo_jtg sempat memberi informasi yang 'berguna' bagi publik.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Cuitan Dinas Kominfo Jateng di akun Kominfo_jtg sempat memberi informasi yang 'berguna' bagi publik.
Cuitan memberi peringatan agar pemakai kendaraan kecil enggak melintas di tanjakan Kali Kenteng, tol fungsional Salatiga, Jateng.
Pasalnya, tanjakan curam dan berpotensi mobil kecil sulit melintas.
Disertai pula video sebuah Daihatsu Ayla enggak kuat menanjak di jalur tersebut.
[INFO] Himbauan mobil cc kecil untuk tidak melewati tol fungsional salatiga ke arah solo, karna sulitnya medan yang menanjak hingga 57 derajat
Tetap utamakan keselamatan
Belakangan, cuitan tersebut diralat. Pasalnya, angka 57 derajat dinilai tidak masuk akal dan menimbulkan kritisi dari publik.
Akhirnya, sebuah twit sehubungan dengan kondisi tanjakan Kali Kenteng meluruskan informasi tersebut.
*Ralat*
Dalam twit kami sebelumnya tertulis sudut 57 derajat,
Berdasarkan Press Release
PT Jasa Marga (Persero) Tbk.
No. 157/2018
Tanggal 10 Juni 2018
Sebagai berikut : sudut elevasi maksimal 7,24 derajat.
Disiapkan pula derek di lokasi untuk kondisi darurat
Baca: Seperti Julia Perez, Sang Adik Nia Anggia Juga Menikah dengan Bule Ganteng, yuk Intip Potretnya!
Cuitan ini sempat meluncur di beberapa grup Facebook.
Akun Didik Purwanto merepost postingan akun Zenii Ramdan di grup Ensiklopedia bebas. Yang menarik, terdapat gambar berapa curamnya tanjakan 57 derajat tersebut.
Dengan sudut sebesar itu, dipastikan sulit bagi mobil untuk melintas.
Dalam demo mobil-mobil yang punya kemampuan tinggi saja, seperti VW Touareg dan produk-produk Land Rover saja, umumnya dipraktikkan menanjak 45 derajat.
Atau 80 persen yang curamnya sekitar 40 derajat. Jadi, wajar kalau kemudian akun Kominfo Jateng meralatnya.
Kebayang kan, kayak apa Daihatsu Ayla dihadapkan pada tanjakan 57 derajat?
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Tuai Kritisi, Cuitan Dinas Kominfo Jateng Sebut Tanjakan di Tol Salatiga 57 Derajat Diralat