Benarkah Anak Kunci Panjang Bikin Motor Lebih Aman dari Maling?
Kendaraan selalu dilengkapi dengan kunci sebagai fitur keamanan agar tidak mudah digondol orang.
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kendaraan selalu dilengkapi dengan kunci sebagai fitur keamanan agar tidak mudah digondol orang.
Kunci pengaman kendaraan ini sendiri terus berkembang yang didesain lebih aman dari pembobolan.
Kalau kalian lebih teliti, anak kunci di motor keluaran terbaru tampak jauh lebih panjang dari motor-motor lawas.
Apakah anak kunci yang panjang bikin kunci motor lebih aman?
“Kombinasi gerigi pada kunci panjang lebih banyak, hasilnya tingkat keamanannya lebih baik dibanding kunci pendek,” jawab Tian, pemilik toko Tian Kunci, spesialis kunci kendaraan kepada GridOto.com di Depok, Jawa Barat (18/9).
Panjang pendek gerigi tersebut juga bisa menentukan keberhasilan pencuri saat berupaya membobol motor.
“Baik motor dengan kunci panjang atau pendek tentu tetap bisa dibobol. Bedanya, rumah kunci dengan gerigi lebih sedikit jadi lebih gampang dijebol dibanding yang panjang,” terangnya.
Selain itu, kemungkinan kunci milik motor lain bisa dipakai ke motor yang berbeda juga bisa dikurangi.
Baca: Harta Triyanto Ludes Digondol Maling Saat Rumah Ditinggal Pergi
“Karena jumlah motor juga sekarang sangat banyak, kunci dengan gerigi panjang dibuat untuk mencegah kesamaan mata kunci dengan motor milik orang lain,” yakin Tian.
Ada kemungkinan hal itulah yang menjadi alasan mengapa pabrikan membekali motor saat ini dengan kunci berukuran panjang.
Namun, soal keamanan ternyata kunci model panjang masih bisa untuk dibobol.
Makanya, selalu lengkapi kendaraan dengan kunci ganda agar tidak menjadi incaran maling motor.
Berita ini sudah tayang di gridoto berjudul Anak Kunci Panjang Bikin Motor Lebih Aman dari Maling?