Kabarnya Kawasaki Potong Harga Ninja 250 Jadi Rp 30 Jutaan
Apakah Kawasaki akan kasih penawaran buat Ninja-nya, dengan memasang harga setara motor berkapasitas 150 cc?
Editor: Fajar Anjungroso
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kawasaki resmi merilis sebuah teaser via Instagram yang cukup bikin penasaran.
Soalnya di teaser itu terlihat ada siluet sosok motor fairing yang kemungkinan besar adalah Kawasaki Ninja.
Selain itu, tulisan di belakangnya juga bikin penasaran. Di teaser itu tertulis "250 150 Price", kira-kira apa ya artinya?
Apakah Kawasaki akan kasih penawaran buat Ninja-nya, dengan memasang harga setara motor berkapasitas 150 cc?
Kalau benar, kemungkinan yang akan kena 'diskon' adalah Kawasaki Ninja 250 SL.
Soalnya harga Ninja 250 SL adalah yang paling masuk akal kena diskon jadi seharga motor 150 cc.
Berdasarkan website resmi Kawasaki, saat ini Kawasaki Ninja 250 SL dijual seharga Rp 45,3 juta.
Baca: Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Sri Mulyani Luncurkan SDG Indonesia One
Sedangkan harga motor fairing 150 cc di Indonesia, ada dikisaran Rp 30 jutaan, dimana Yamaha All New R15 sebagai yang termahal dengan Rp 35,3 juta.
Kalau Kawasaki benar akan potong harga Ninja 250 SL jadi Rp 30 jutaan, motor 150 cc bisa kalah saing nih? Hehehe