Alasan Harus Dahulukan Kendaraan yang Sedang Menanjak
Kita harus mendahulukan kendaraan yang sedang melewati tanjakan di jalan. Ternyata ini dia alasannya
Editor: Gagah Radhitya Widiaseno
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Kita memang harus berhati-hati ketika berada di jalan tanjakan ketika dalam perjalanan.
Banyak imbauan yang menyatakan selalu dahulukan kendaraan yang sedang menanjak untuk lewat.
Seperti yang tertulis dalan UU Lalu Lintas dan Angkutan Jalan No 22 Tahun 2009 pasal 111.
Bintarto Agung, Executive Director and Chief Instructor Indonesia Defensive Driving Center (IDDC) mengungkap ada beberapa faktor kenapa hal tersebut harus dilakukan.
"Hal tersebut dikarenakan tingkat kesulitan berkendara lebih besar pada jalan menanjak dibanding jalan menurun," ujar Bintarto.
Selain itu, pada jalan menanjak pengendara harus menerapkan SOP berkendara yang lebih banyak, yaitu seperti berikut.
1. Mampu menilai kondisi jalan yang akan dilalui.
2. Mampu menguasai bidang pandang saat berkendara.
3. Mampu memahami karakter kendaraan, seperti train, dk, torsi, juga mampu melakukan pemilihan gigi transmisi yang tepat.
Selain itu dianjurkan untuk tidak berhenti di tengah perjalanan, karena akan memerlukan keterampilan lebih berkendara untuk melakukan pergerakan dari kondisi stop pada jalan menanjak.
4. Mampu berkendara dengan perilaku defensive dan selalu menerapkan 4A Driving Skills (Awareness, Alertness, Attitude, Anticipation).
Jadi prinsipnya adalah berkendara dengan jalan menanjak mendapatkan prioritas terlebih dahulu dibanding berkendara dengan jalan menurun.
Hal tersebut karena pengendara di jalan menanjak memerlukan pengetahuan dan keterampilan berkendara yg lebih kompleks.
"Berkendara dengan kondisi jalan menurun relatif lebih mudah untuk mengontrol kendaraan, dan lebih luas menguasai bidang pandang," jelasnya.
"Selain itu juga mempunyai fitur engine brake yang dapat membantu kinerja sistem rem akan lebih efektif," tutupnya.
Artikel ini telah tayang di GridOto.com dengan judul Street Manners: Ini Alasan Kenapa Dahulukan Kendaraan Menanjak