Ngetes Yamaha New R25 di Sirkuit Sentul, Gigi 3 Mudah Nembus Kecepatan 100 Km/Jam
Pada persneling gigi tiga, New Yamaha R25 dengan mudah menembus kecepatan 100 km/jam.
Penulis: Brian Priambudi
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM) menggelar test ride Yamaha New R25 di Sirkuit Sentul, Bogor, Jawa Barat, Kamis (8/11/2018).
Dari hasil test ride yang dilakukan Tribunnews.com, pada persneling gigi tiga, New Yamaha R25 dengan mudah menembus kecepatan 100 km/jam.
Dari hasil test ride juga menunjukkan, R25 dapat mencapai kecepatan 160 km/jam pada percepatan kelima di Circuit International Sentul.
Secara performa, R25 memiliki tenaga yang cukup linier dan mudah dikendalikan di putaran bawah sehingga cocok untuk menerjang kemacetan kota.
Walaupun berada di segmen motor sport, posisi berkendara New Yamaha R25 tidak terlalu membungkuk yang memungkinkan motor 250cc ini dapat digunakan untuk kegiatan sehari-hari.
Bobot motor pun tidak terasa berat saat ditunggangi, hal tersebut membuat handling motor menjadi lebih ringan dan mudah dikendalikan, bahkan dalam kecepatan tinggi.
Baca: Rencana Wuling Motors Ramaikan Pasar SUV Mid-Size Indonesia
Sayangnya, bentuk wind shield di bagian depan motor tidak terlalu menutupi bagian wajah pengendara ketika melakukan posisi berkendara tucked-in.
Presiden Direktur YIMM, Minoru Morimoto mengatakan, desain baru New Yamaha R25 menambah top speed kendaraan lebih kencang 8 km/jam dibandingkan generasi sebelumnya.
"Desain baru pada fairing dan air duck membuat motor lebih aerodinamis. Sehingga menambah top speed dari New Yamaha R25 sebesar 8 km/jam," ujar Minoru.
Baca: Enam Produk Perawatan Kendaraan Genuine Ini Bikin Mobil Mitsubishi Selalu Oke dan Kinclong
Diketahui, New Yamaha R25 baru diluncurkan YIMM beberapa waktu lalu dengan harga banderol sekira Rp 58,6 juta untuk tipe biasa dab Rp 58,9 juta untuk tipe livery movistar.
New Yamaha R25 merupakan motor sport fairing 250cc 2 silinder segaris yang menghasilkan tenaga 26,5 kW di 12.000 rpm dan torsi 23,6 Nm di 10.000 rpm.