Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Toyota Avanza Kendaraan Paling Diminati Konsumen di TAF Syariah

Konsumen TAF Syariah rata-rata adalah karyawan koperasi dan konsumen ritel yang membutuhkan mobil keluarga.

Penulis: Brian Priambudi
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Toyota Avanza Kendaraan Paling Diminati Konsumen di TAF Syariah
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Syariah Bussiness Unit Head Toyota Astra Financial Services (TAF) Tri Wahyudi 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Brian Priambudi

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Mobil segmen Low Multi Purpose Vehicle (LMPV) sejuta umat, Toyota Avanza, menjadi penyumbang terbesar penjualan di bisnis pembiayaan dengan skema syariah, Toyota Astra Finance (TAF) Syariah.

Syariah Bussiness Unit Head Toyota Astra Financial Services (TAF) Tri Wahyudi mengatakan, Toyota Avanza memberi kontribusi 29,5 persen dari seluruh total penjualan kendaraan di TAF Syariah hingga per bulan Oktober 2018.

"Toyota Avanza menyumbang 29,5 persen, paling tinggi dari seluruh penjualan kita. Kedua, Innova 18 persen, dan Calya 11 persen. Sisanya campuran," ujar Tri di Kantor TAF, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis (22/11/2018).

Tri menjelaskan konsumen TAF Syariah rata-rata adalah karyawan koperasi dan konsumen ritel yang membutuhkan mobil keluarga.

Baca: Pelesir Musim Gugur Danau Ashinoko di Taman Nasional Hutan Hakone, Perfektur Kanagawa

"Rata-rata ke end user memang lebih ke arah (penggunaan) personal. Pendekatan teman-teman di lapangan juga lebih ke karyawan koperasi atau yang sesang mencari mobil untuk keluarga," ungkap Tri.

Sejauh ini pihaknya belum menyiapkan program khusus untuk menjangkau segmen pasar anak muda. "Belum ada yang signifikan programnya. Tapi kalau keluarga muda banyak, biasanya produk Agya," ujar Tri.

Baca: Enam Produk Perawatan Kendaraan Genuine Ini Bikin Mobil Mitsubishi Selalu Oke dan Kinclong

Berita Rekomendasi

TAF Syariah saat ini telah memiliki total aset Rp 196 miliar per Oktober 2018 dari modal awal sebesar Rp 50 miliar.

Hingga bulan Oktober 2018, TAF Syariah menjual 663 unit kendaraan atau senilai Rp 124 miliar. Sampai akhir tahun ini diharapkan akan mencapai target penjualan sebanyak 750 unit kednaraan di sisa dua bulan di tahun 2018 ini.

Di tahun sebelumnya, TAF Syariah menjual 291 unit kendaraan dan tahun depan penjualan ditargetkan naik menjadi 1.000 unit.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas