GS Gold, Aki Anti-Pemalsuan dengan Teknologi QR Code dari Astra Otoparts
Layanan e-warranty ini akan membuat proses klaim aki menjadi lebih mudah dan nyaman,” kata Yusak Kristian, Direktur Astra Otoparts.
Editor: Choirul Arifin
Digitalisasi proses bisnis
Yusak menjelaskan, penerapan teknologi QR Code di aki GS Gold merupakan bagian dari upaya Astra Otoparts mendigitalisasikan sebagian dari proses bisnis perusahaannya.
"Astra sangat mendorong digitalisasi di semua lini bisnis anak usahanya. Ada divisi khusus di Astra yakni Astra Digital Program untuk merealisasikan ini. Kami diwajibkan mendigitalkan di proses bisnis kami. Dalam implementasinya kami bekerja sama dengan pihak ketiga," jelasnya.
Melalui penerapan teknologi QR Code, Astra Otoparts akan mendapatkan database customer-nya lebih baik lagi dari yang selama ini telah dikelola dan dijalankannya melalui jaringan outlet Shop&Drive.
"Data customer kami akan menjadi big data analysis, seperti juga di Shop&Drive. Tapi selama ini kami belum maksimal mengutilisasi," ungkapnya.
"Kami pastikan (melalui nig data ini) kami akan memberikan benefit lebih ke customer sebagai end user kami. Dengan data-data yang kami dapatkan ini, kami akan bisa lebih baik lagi layani konsumen," janjinya.