Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Komparasi Skutik Honda Genio vs Suzuki Nex II dan Yamaha Mio M3

Honda menjual Honda Genio dengan harga Rp 17,2 juta untuk tipe CBS, dan Rp 17,7 juta untuk tipe CBS-ISS (on the road Jakarta).

Editor: Fajar Anjungroso
zoom-in Komparasi Skutik Honda Genio vs Suzuki Nex II dan Yamaha Mio M3
TRIBUNNEWS/CHOIRUL ARIFIN
Usher berpose bareng skutik entry level Suzuki Nex II saat dipamerkan di booth Suzuki di arena Pekan Raya Jakarta 2018, Minggu (27/5/2018) sore. 

TRIBUNNEWS.COM - Saat ini Honda Genio memang sedang ramai dibicarakan di media sosial.

Honda Genio adalah motor matic berkapasitas 110 cc yang baru-baru ini diluncurkan oleh PT Astra Honda Motor (AHM) dengan harga yang terjangkau (21/6/2019).

Honda menjual Honda Genio dengan harga Rp 17,2 juta untuk tipe CBS, dan Rp 17,7 juta untuk tipe CBS-ISS (on the road Jakarta).




Meski disebut terjangkau, namun harga Honda Genio ternyata lebih mahal daripada motor matic Yamaha dan Suzuki di kelas yang sama.

Yaitu dengan Yamaha Mio M3 dan Suzuki Nex II. Yamaha Mio M3 dijual dengan harga Rp 16.715.000, sementara Suzuki Nex II Rp 15.100.000 untuk on the road Jakarta.

Lalu apa saja keunggulan masing-masing motor tersebut? Yuk kita bandingkan, dimulai dari Honda Genio.

Honda Genio memiliki beragam fitur, seperti lampu depan LED, pengereman CBS (Combi Brake System), speedometer digital, usb charger, serta kapasitas bagasi yang cukup lebar (14 liter).

BERITA TERKAIT

Beberapa fitur andalan mesin eSP motor matic Honda juga disematkan di Genio, misalnya starter seamless ACG serta Idling Stop System.

Salah satu yang diunggulkan oleh Genio adalah rangka baru yang bernama eSAF (enhanced Smart Architecture Frame), yang lebih ringan dan diklaim bikin handlingnya lincah.

Sementara untuk mesinnya, Genio memiliki tenaga mencapai 8,8 dk / 7.500 rpm, dan torsi maksimum 9,3 Nm / 5.500 rpm.

Baca: Penjualan Honda Genio di Indonesia Diharapkan Meningkat Seperti Tren Penjualan Scooter di Jepang

Selanjutnya beralih ke Yamaha Mio M3.  Dari fiturnya, Mio M3 tipe AKS SSS memiliki Advance Key System (AKS) dan Stop & Start System (SSS).

Sayangnya Mio M3 belum dibekali dengan speedometer digital, serta lampu-lampunya masih menggunakan bohlam halogen.

Bagasi Mio M3 berukuran 10,1 liter, sedikit lebih kecil daripada Genio.

Meski fiturnya tidak terlalu menonjol, Mio M3 memiliki mesin Blue Core dengan kapasitas yang lebih besar daripada Genio, yaitu 125 cc.

Halaman
12
Sumber: Motor Plus
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di

Wiki Populer

© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas