Kupas Habis Honda ADV 150, dari Spesifikasi Lengkap hingga Bisa Dicicil Mulai Rp 1 Jutaan
Kupas habis Honda ADV 150! Berikut spesifikasi lengkap hingga cicilan, mulai Rp 1 Jutaan!
Penulis: Citra Agusta Putri Anastasia
Editor: Miftah
Kupas habis Honda ADV 150, berikut spesifikasi lengkap hingga cicilan, mulai Rp 1 Jutaan!
TRIBUNNEWS.COM - Kehadiran skutik baru Honda ADV 150 di GIIAS 2019 telah menarik perhatian banyak masyarakat.
Honda ini membuka segmen baru di kelas skutik semi dual purpose berkubikasi 150 cc.
Motor ini masuk kelas skuter bongsor sama seperti Honda PCX 150 dengan dek yang tidak rata.
Dilansir Kompas.com, secara tampilan ADV 150 bisa dibilang ekstrak dari kakaknya skutik adventure Honda X-ADV.
Baca: Curhat Bikers Yamaha NMAX Usai Jajal Honda ADV150, Jadi Ganti Motor?
Baca: Honda ADV150 Muncul, Bikers Vario Ramai Bikin Tandingan
Baca: Daftar Harga Apparel Honda ADV150 yang Turut Dijual di GIIAS 2019
Meski mengadopsi skema yang serupa namun tetap berbeda.
Pada ADV 150 dibuat lebih kompak.
Dari bagian tengah ke belakang, ADV 150 desainnya kokoh dan punya karakter petualang.
Tangki berada di dek tengah, jok model bertingkat, behel tanduk, lampu belakang dan sein terpisah, serta spakbor model gantung.
Berikut spesifikasi lengkap Honda ADV 150, dilrangkum Tribunnews dari Kompas.com :
1. Dimensi
Dimensi ADV 150 memiliki panjang 1.950 mm, lebar 763 mm dan panjang 1.153 mm.
Jarak sumbu roda 1324 mm, tinggi jok 795 mm dan jarak terendah dari tanah ground clereance 165 mm.
Berat kosong 132 kg (tipe CBS) sedangkan 133 kg (ABS).