System X Ceramic Protection Edukasi Pengunjung GIIAS 2019 Manfaat Aplikasi Coating ke Bodi Kendaraan
Bodi mobil sangat rentan terhadap berbagai jenis serangan korosi atau karat, baik karena kandungan garam di udara, pasir, asap, polutan.
Penulis: Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG – PT Global Auto International, distributor tunggal System X Ceramic Protection di Indonesia kembali hadir di salah satu pameran otomotif terbesar di Indonesia, GAIKINDO Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di ICE BSD City, Tangerang, 18-28 Juli 2019.
Di pameran ini, Global Auto mengedukasi pengunjung GIIAS pentingnya mengaplikasikan coating pada bodi kendaraan.
Andy Hartono, Sales & Marketing Director System X Indonesia mengatakan, bodi mobil sangat rentan terhadap berbagai jenis serangan korosi atau karat, baik karena kandungan garam di udara, pasir, asap, polutan, serangga, lembab, hingga sinar UV.
Karenanya, mengaplikasikan coating diperlukan terutama untuk mobil-mobil menengah premium agar terhindaer dari karat. Selain itu, aplikasi coating pada bodi kendaraan juga melindungi dari risiko terpapar kotoran seperti kotoran burung, getah pohon saat mobil diparkir dan lain lain yang bisa merusak keindahan cat mobil.
“Mobil Anda harus mendapatkan perlindungan yang terbaik. Itu mengapa para kolektor mobil vintage dunia memilih System X Automotive Ceramic Protection. Mereka percaya System X Ceramic Coatings dapat memberikan perlindungan dan daya tahan terbaik di segala kondisi,” ujar Andy Hartono.
Andy menjelaskan, System X Ceramic Protection memberikan pelapisan keramik untuk perlindungan jangka panjang yang tidak mudah hilang karena pencucian.
System X ditawarkan dalam 6 varian produk, yaitu System X Diamond SS, System X Pro, System X Glass, System X Interior untuk pasar otomotif, System X Xtreme untuk pasar kendaraan air (marine) dan System X Renegade untuk aplikasi di bodi pesawat terbang.
Andy menyebutkan, salah satu keunggulan System X Ceramic Protection adalah lapisan pelindungnya memiliki ketahanan hingga suhu 1000 derajat Fahrenheit, sekaligus memberikan kilap dan perlindungan yang tahan lama.
System X juga diformulasikan secara khusus untuk dapat menjangkau bagian-bagian yang mudah kotor dan keropos pada mobil Anda, tak hanya pada bagian eksterior, namun juga di bagian interior.
Artinya, System X juga mampu memberikan perlindungan maksimal untuk berbagai macam bahan tak hanya baja dan aluminium namun juga kulit, kain, karpet, dan kaca. System X Ceramic Protection memberikan perlindungan optimal dari sinar UV untuk cat mobil Anda yang dapat mencegah kerusakan dan pudarnya warna di kemudian hari.
Booth System X Ceramic Protection bisa ditemukan di Pre Function Hall 10 PF 10a, Indonesia Convention Exhibition (ICE), BSD City. Di sini, pengunjung dapat melihat langsung cara kerja lapisan hydrophobic yang telah diaplikasikan dengan produk dari System X Ceramic Protection di bodi mobil, bekerja.
Khusus selama gelaran GIIAS 2019, System X menawarkan 3 harga spesial bagi pengunjung yang ingin pengaplikasikan produk System X Ceramic Protection.
Pro Supreme Package (Special Offer)
Small Car : Rp. 2.750.000
Medium Car : Rp. 3.200.000
Large Car : Rp. 3.800.000
Pro Premium Package (50% Discount)
Small Car : Rp. 4.000.000
Medium Car : Rp. 4.500.000
Large Car : Rp. 5.000.000
Diamond SS Package (50% Discount)
Small Car : Rp. 7.750.000
Medium Car : Rp. 8.250.000
Large Car : Rp. 9.250.000
Arta Alfata, Brand Manager System X Indonesia mengatakan, pihaknya memberikan garansi hingga 6 tahun untuk semua produk tersebut.
Di GIIAS 2019 ini, System X Ceramic Protection membuka kesempatan bagi para pebisnis untuk menjadi mitra sebagai Authorized Dealer System X di seluruh Indonesia.
“Kami akan memberikan penawaran menarik bagi mereka yang ingin menjadi outlet resmi System X Ceramic Protection di Indonesia,” ujar Arta Alfata.