BERITA POPULER: Penampakan Mobil Esemka yang Dulu Dipakai Jokowi saat Masih Menjadi Wali Kota Solo
Penampakan Mobil Esemka yang Dulu Dipakai Jokowi saat Masih Menjadi Wali Kota Solo
Penulis: Daryono
Editor: Tiara Shelavie
TRIBUNNEWS.COM - Kemarin, Jumat (6/9/2019), pabrik mobil Esemka di Kabupaten Boyolali, Jawa Tengah bakal diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Pabrik Esemka di bawah naungan PT Solo Manufaktur Kreasi (Esemka).
Lokasi pabrik ini berada di Desa Demangan, Kecamatan Sambi, Boyolali.
Dalam peresmian hari ini, PT Esemka sekaligus bakal meluncurkan satu produknya yakni Esemka Bima 1.2 dan Bima 1.3.
Berbicara tentang mobil Esemka, ingatan banyak orang tentu akan mengarah kepada Jokowi.
Ya mobil Esemka awalnya dipopulerkan oleh Jokowi semasa menjabat Wali Kota Solo.
Baca: Pabrik Esemka di Boyolali Mampui Prodiuksi 18 Ribu Unit per Tahun, Pikap Bima Dirilis Perdana
Saat ini, dua mobil Esemka dipasangi pelat nomor merah.
Mobil Esemka untuk Wali Kota Solo Jokowi dan mobil Esemka untuk Wakil Wali Kota FX Hadi Rudyatmo.
Kini, FX Hadi Rudyatmo menjabat sebagai Wali Kota Solo menggantikan Jokowi.
Lantas bagaimana kondisi mobil Esemka yang dulu dipakai Jokowi dan FX Hadi Rudyatmo?
Bagaimana pula awal mula mobil Esemka?
Berikut rangkumannya:
1. Kondisi Mobil Esemka yang Dipakai Jokowi
Pada 2016, TribunSolo.com (Tribunnews network) menelusuri keberadaan mobil Esemka yang pernah dipakai Jokowi semasa menjadi Wali Kota Solo.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.