Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Si Legendaris Jimny Jadi 'Panda' dalam Ajang Tokyo Motor Show 2019

Suzuki Motor Corporation memajang dua varian Jimny generasi keempat, All New Jimny, dalam ajang pameran otomotif sebesar 46th Tokyo Motor Show

Penulis: Abdul Qodir
Editor: Adi Suhendi
zoom-in Si Legendaris Jimny Jadi 'Panda' dalam Ajang Tokyo Motor Show 2019
Tribunnews.com/ Abdul Qodir
Suzuki Motor Show memamerkan All New Jimny varian Jimny Sierra dalam gelaran 46th Tokyo Motor Show 2019 di Tokyo Big Sight dan kawasan Odaiba, Jepang. 

TRIBUNNEWS.COM, TOKYO - Tidak hanya mobil konsep, Suzuki Motor Corporation (SMC) juga memajang dua varian Jimny generasi keempat, All New Jimny, dalam ajang pameran otomotif sebesar 46th Tokyo Motor Show 2019.

Varian pertama, Jimny Sierra bermesin K15B 1.500 cc warna hijau muda dengan posisi miring berlatar bukit dipajang di sudut khusus booth Suzuki.

Sementara, varian kedua bermesin 658 cc warna hijau tua dipajang di bagian depan booth.

Publik Jepang menyebut mobil yang satu ini sebagai Jimny Kei Car (mobil kecil) lantaran berukuran lebih kecil.

Baca: Suzuki Kenalkan Tiga Mobil Konsep di Tokyo Motor Show 2019

Saat hari pertama dipamerkan, kedua mobil yang menggunakan sistem penggerak roda Allgrip Pro 4x4 atau 4WD itu mendapat perhatian banyak pengunjung dan para jurnalis.

Pihak Suzuki punya alasan tersendiri, kenapa dua mobil yang telah dirilis sejak tahun 2018 itu turut dipamerkan dalam gelaran TMS 2019.

General Manager Strategic Planning Departemen PT Suzuki Indomobil Sales, Ei Mochizuki mengatakan SMC tetap memamerkan All New Jimny lantaran mobil legendaris tersebut sangat populer di Jepang dan belahan dunia lain.

Baca: Tiga Mobil Konsep Suzuki Sedot Perhatian Pengunjung Tokyo Motor Show 2019

Berita Rekomendasi

Mobil tersebut diistilahkannya sebagai "Panda" atau pemikat pengunjung.

"Di Jepang ada istilah kata 'Panda' yang memanggil orang. Jadi, Jimny sebagai Panda, dengan ada Panda bisa membuat banyak orang berkumpul," ujar Mochizuki di lokasi TMS 2019.

Mochizuki menambahkan, memamerkan kembali sebuah produk yang telah dirilis dalam sebuah event besar adalah bagian dari strategi pemasaran dan hal itu biasa.

"Jadi, ini biasa," kata pria kelahiran Tokyo tersebut.

Baca: Parade Suzuki New Carry Pick Up Meriahkan Akhir Pekan Warga Cirebon

Lalu, apakah saat ini SMC juga telah menyiapkan Jimny generasi kelima?

"Untuk pertanyaan itu, saya tidak bisa menjawab dan saya belum tahu," ujarnya.

Selain All New Jimny, beberapa mobil produk Suzuki yang belum lama telah dirilis juga turut dipamerkan dalam TMS 2019.

Halaman
12
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas