Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Ternyata AHM Punya Cara Unik Ciptakan Pejuang Keselamatan Berkendara

Meningkatkan keselamatan dalam berkendara merupakan hal yang begitu penting dilakukan. Hal tersebut penting dilakukan sebab masih banyak masyarakat y

zoom-in Ternyata AHM Punya Cara Unik Ciptakan Pejuang Keselamatan Berkendara
Ist
Ternyata AHM Punya Cara Unik Ciptakan Pejuang Keselamatan Berkendara. 

TRIBUNNEWS.COM – Meningkatkan keselamatan dalam berkendara merupakan hal yang begitu penting dilakukan. Hal tersebut penting dilakukan sebab masih banyak masyarakat yang kurang memperhatikan keselamatan dalam berkendara.

Merespon hal tersebut, PT Astra Honda Motor (AHM) memiliki misi dan cara baru untuk mengkampanyekan keselamatan dalam berkendara, salah satunya melalui media sosial dengan beragam cara yang kreatif dan berdampak luas. Langkah tersebut diambil juga untuk mengajak generasi muda agar mengedepankan keselamatan berkendara khususnya bagi roda dua.

Bukan hanya berkampanye akan hal tersebut, AHM juga menerjunkan 153 instruktur terlatih serta 2.364 advisor Safery Riding Honda untuk mensukseskan misi tersebut.

Melalui tagline #Cari_Aman yang telah gencar dikampanyekan, Honda mengadakan berbagai program kegiatan  seperti Riding Camp, Student Camp, Short Movie Contest, dan memanfaatkan platform Tiktok untuk mengkampanyekan hal tersebut.

Kampanye kreatif ini terdiri dari praktek berkendara, seminar, permainan edukatif, pembelanjaran dari buku panduan, penggunaan alat simulasi Honda Riding Trainer (HRT), dan pengembangan Laboratorium Safety Riding di sekolah binaan AHM.

Untuk kegiatan Safety Riding Camp dan Student Camp mengajak generasi muda lintas provinsi dilatih agar mengasah kemampuan dalam menyampaikan pesan-pesan terkait keselamatan berkendara yang menarik di dunia digital.

Agar lebih memaksimalkan hal tersebut, mereka dibekali dengan kemampuan fotografi, penulisan artikel dalam kanal website pribadi, dan pembuatan konten vidio di sosial media. Bukan hanya dibekali dengan berbagai ilmu, siswa yang mengikuti kegiatan tersebut juga dinobatkan sebagai Duta Safety Riding di area regional.

Ternyata AHM Punya Cara Unik Ciptakan Pejuang Keselamatan Berkenda
Berita Rekomendasi

"Dengan bekal karakter positif dan komunikasi efektif khas anak muda, kami berharap dapat tercipta budaya baru dalam berkendara sekaligus mengembangkan model kampanye yang menyenangkan, sesuai dengan perkembangan zaman,” ujar General Manager Corporate Comunication AHM Ahmad Muhibbuddin.

Selain itu, dengan mengusung tema Alon-Alon Waton Move On, AHM ingin mewadahi gerakan generasi muda sebagai influencer untuk menyebarkan kesadaran keselamatan berkendara melalui program Short Movie Contest. Kegiatan ini pula bertujuan untuk mempromosikan nilai kearifan lokal melalui vidio.

Menurut Ahmad Muhibbuddin, AHM menyadari generasi muda masa kini mempunyai kekuatan besar untuk menyebarkan berbagai pesan kebaikan dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi informasi.

Ia menambahkan, jika diarahkan dengan baik, generasi muda akan memberikan dampak yang luar biasa terhadap peningkatan kesadaran akan keselamatan dalam berkendara.

Belum puas dengan hal tersebut, AHM juga memfasilitasi dengan membuat Laboratorium Safety Riding Astra Honda untuk memaksimalkan misi tersebut.

Selama kegiatan ini berlangsung, AHM  didukung oleh Yayasan Astra Honda Motor dan jaringan bisnis AHM, sejak Januari hingga Oktober 2019, AHM mencatat telah berhasil memberikan ilmu terkait safety riding kurang lebih kepada 992.428 orang.

Lebih spesifik, kampanye #Cari_Aman telah menyentuh 166.000 pelajar dari 1.676 sekolah dan 826.427 masyarakat umum. Selain itu, melalui alat peraga Honda Ridding Trainer telah dimanfaatkan oleh 1.322.827 orang yang tersebar di 928 Dealer Safety Riding di seluruh Indonesia.

Admin: Sponsored Content
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
Berita Populer
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas