Jip Mahindra Thar Facelift, Jadi Pesaing Jeep Wrangler yang Dijual Seharga Avanza
Thar facelift memiliki gril tujuh slot yang diapit lampu depan bulat, membuatnya sangat mirip dengan Jeep Wrangler.
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, MUMBAI - Produsen mobil asal India, Mahindra, mengenalkan Thar facelift dengan desain serba baru.
Thar facelift memiliki gril tujuh slot yang diapit lampu depan bulat, membuatnya sangat mirip dengan Jeep Wrangler. Tapi SUV ini memiliki bumper depan besar dan spatbor persegi dengan flare plastik hitam.
Pada bagian belakang ada bodywork bersudut, dilengkapi dengan lampu belakang persegi dan pintu bagasi yang dapat dibuka ke arah samping.
Pelanggan dapat memilih antara atap lunak tetap, atap keras dan atap "convertible" atau mobil atap terbuka.
Baca: Jeep Dikabarkan Tengah Menguji Mesin V-8 untuk Wrangler Rubicon Terbaru
Mahindra tidak banyak bicara tentang interiornya, tetapi hampir mirip dengan Wrangler generasi sebelumnya, bahkan menggunakan ventilasi udara melingkar di lokasi yang sama.
Pengemudi akan menemukan sistem infotainment layar sentuh 7 inci, trim serat karbon tiruan dan layar TFT di cluster instrumen.
Baca: Jeep Wrangler Akhirnya Mendapatkan Mesin V8 Impian Penggemar
Pelanggan juga dapat memilih antara konfigurasi tempat duduk empat atau enam orang.
Di bawah kap, tersedia dua mesin berbeda termasuk bensin TGDi 2.0 liter yang menghasilkan tenaga hingga 150 Hp dan torsi 320 Nm.
Konsumen juga dapat memilih mesin diesel 2,2 liter mHawk yang menghasilkan tenaga 130 Hp dan torsi 300 Nm atau 320 Nm, namun belum pasti Mahindra akan memasang berapa torsi maksimal untuk mesin ini.
Mesin dapat dipasangkan dengan transmisi otomatis dan manual enam kecepatan, keduanya didukung oleh sistem penggerak empat roda standar.
Sementara Thar mempertahankan konstruksi body on frame, ia juga mengadopsi suspensi baru yang menjanjikan untuk kemampuan off-road yang lebih baik, penanganan mudah di jalan dan kualitas berkendara yang superior.
Mengutip Carscoops, Selasa (18/8/2020), Mahindra menyebut bahwa SUV tersebut memiliki ground clearance 226 mm dan kemampuan fording air 650 mm.
Thar akan diluncurkan di India pada tanggal 2 Oktober dengan harga sekitar 990.000 Rupee atau setara dengan harga Avanza yang dijual di Indonesia dengan banderol Rp 197 jutaan.