Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Scoopy Generasi Kelima Berasa Mewah dengan Fitur Ini

Astra Honda Motor (AHM) merilis generasi kelima skuter Scoopy dengan perubahan menyeluruh pada desain, mesin, rangka dan fitur.

Editor: Sanusi
zoom-in Scoopy Generasi Kelima Berasa Mewah dengan Fitur Ini
ist
PT Astra Honda Motor (AHM) merilis generasi kelima skuter Scoopy dengan perubahan menyeluruh pada desain, mesin, rangka dan fitur. 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani

TRIBUNNEWS.COM, CIKARANG - PT Astra Honda Motor (AHM) merilis generasi kelima skuter Scoopy dengan perubahan menyeluruh pada desain, mesin, rangka dan fitur.

All New Honda Scoopy dibekali generasi terbaru mesin 110 cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar.

Baca juga: All New Honda Scoopy 2020 Tawarkan 8 Pilihan Warna, Berikut Harga dan Fitur Terbarunya

Mesin ini didukung dengan penggunaan rangka baru eSAF, teknologi frame baru milik Honda yang membuat skutik lebih ringan, lincah dan nyaman dikendarai.

Technical Service Division PT Astra Honda Motor (AHM), Endro Sutarno mengatakan bahwa Scoopy terbaru membawa berbagai macam fitur baru nan canggih.

Baca juga: Spesifikasi All New Honda Scoopy, Punya Desain dan Mesin Baru

"Fitur smart key. Di sini sistemnya sama seperti yang digunakan Vario 150. Itu lebih praktis, mudah dan aman. Karena tak ada lubang untuk dibobol. Lebih mudah, kita tinggal bawa remote," tutur Endro saat test ride di AHM Safety Riding and Training Center Deltamas, Kamis (12/11/2020).

Smart key ini dapat bekerja dengan jarak dua meter dari kendaraan.

Berita Rekomendasi

Penyematan Smart Key Sistem hanya ada pada tipe terbaru Scoopy, yakni Stylish dan Prestige.

Penggunaan Smart Key Sistem ini juga membuat Scoopy generasi kelima semakin terlihat mewah.

Smart Key ini juga terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti Theft Alarm, sehingga semakin menunjang keamanan, serta kemudahan.

Selain itu, Scoopy terbaru hadir dengan USB Charger model terbaru pada console box.

"Charger powernya sekarang USB, di tipe sebelumnya ngga ada USB," ungkap Endro.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas