Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Suzuki Siap Pamer Produk Mobil Baru di GIIAS 2021, Diprediksi Ertiga Facelift

Kemungkinan produk andalan yang akan diperkenalkan pada perhelatan GIIAS 2021 ini yaitu Ertiga Facelift.

Penulis: Hari Darmawan
Editor: Sanusi
zoom-in Suzuki Siap Pamer Produk Mobil Baru di GIIAS 2021, Diprediksi Ertiga Facelift
TRIBUNNEWS.COM/Fajar
Suzuki Ertiga 

Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan

TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) bersiap memperkenalkan produk terbaru di segmen mobil penumpang pada gelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021.

4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales Donny Saputra mengatakan, pihaknya akan menghadirkan produk andalan yaitu pada segmen mobil penumpang nanti pada gelaran GIIAS.

Baca juga: Diprediksi Meluncur di GIIAS 2021, Intip Spesifikasi Suzuki S-Presso

"Kami akan menghadirkan produk andalan kita terbaru, untuk lebih lanjutnya nanti kita tunggu saja pemberitaannya," kata Donny saat ditemui di Jakarta, Jumat (5/11/2021).

Donny juga menjelaskan, saat ini industri otomotif sudah mulai kembali menggeliat dengan adanya pameran ini diharapkan menjadi kebangkitan bagi industri otomotif.

4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales Donny Saputra
4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales Donny Saputra

"Maka dari itu, dengan kebangkitan industri otomotif ini kami memang selalu menjanjikan penyegaran untuk produk andalan kami dan akan kita hadirkan nanti," kata Donny.

Baca juga: Suzuki Burgman 150 Terbaru, Si Bongsor Pesaing Yamaha NMAX 155 dan Honda PCX 160

Menurut kabar yang beredar, produk andalan Suzuki yaitu Ertiga akan dilakukan penyegaran dan rumor juga menyebutkan bahwa mobil ini akan ada beberapa peningkatan.

Berita Rekomendasi

Kemungkinan produk andalan yang akan diperkenalkan pada perhelatan GIIAS 2021 ini yaitu Ertiga Facelift. Meski begitu, hal ini belum dikonfirmasi oleh Suzuki.

Donny sendiri menyebutkan, bahwa produk terbaru dari Suzuki ini akan diperkenalkan secara resmi ke publik pada 11 November 2021 mendatang.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas