Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

Lima Model Terbaru Low MPV Ini Siap Perang di GIIAS 2021

Pameran otomotif GIIAS 2021 akan menjadi akan pertempuran model low MPV setidaknya bagi empat brand otomotif.

Penulis: Lita Febriani
Editor: Choirul Arifin
zoom-in Lima Model Terbaru Low MPV Ini Siap Perang di GIIAS 2021
ist
New Xpander dan New Xpander Cross saat diperkenalkan pertama kali ke media, Senin (8/11/2021). 

Tidak seperti New Xpander yang hadir dengan banyak ubahan, perubahan yang paling menonjol di New Xpander Cross ada pada performa dan sedikit penyegaran di eksterior dan interior.

Pengembangan performa, New Xpander Cross terdapat pada New CVT, dengan segala manfaat dan keunggulan seperti yang telah dijabarkan pada New Xpander.

Performa CVT New Xpander Cross dapat memberikan keseimbangan terbaik antara akselerasi yang maksimal dan tajam layaknya transmisi AT 8 percepatan, efisiensi bahan bakar, kerapatan, serta perpindahan yang mulus.

Pada sisi eksterior, New Xpander Cross tetap mempertahankan tampilan tangguh dan mewah.

Grille New Xpander Cross mendapatkan penyegaran dengan New Black Metallic Grille yang memperkuat tampilan tangguh nan mewah dari sebuah SUV. 

Pada sisi interior New Xpander Cross hadir lebih mewah dan elegan yang meningkatkan kenyamanan berkendara, dengan penyematan nuansa interior yang berbeda dari New Xpander.

Dengan kombinasi warna navy dan hitam, memberikan kesan elegan dan sporty sesuai dengan karakteristiknya.

Berita Rekomendasi

Interior New Xpander Cross hadir dengan sorotan penyegaran pada New Horizontal Axis Design Dashboard with soft touch, New Instrument Panel and Door Trim with Soft Pad, New Interior Color (Black and Navy Blue).

Ada pula Console Tray and Card Holder, New Floor Console with Armrest, New Digital AC panel, New 9 inch WSVGA Capacitive Touch Panel Display with Smartphone-Linked Display Audio (SDA), New Design High Contrast Meter Cluster with Color MID, New Steering Wheel with Audio Steering and Hands Free Switch, New Synthetic Leather Seat with Heat Guard Function, New Rear Armrest with Cup Holder, New Rear Dial AC Garnish dan New Rear USB Port on front console.

Selain fitur yang telah dilengkapi pada model sebelumnya, sistem dan keselamatan baru telah disematkan pada New Xpander Cross sebagai berikut, New Speed Sensitive Automatic Door Lock, New Electric Parking Brake (EPB) with Brake Auto Hold.

Selanjutnya, dua kembar dari Toyota Avanza dan Daihatsu Xenia. Meski baru akan meluncur besok, namun gambar kedua mobil ini sudah tersebar di media sosial.

Avanza dan Xenia Baru

Sehari menjelang pembukaan pameran otomotif GIIAS 2021, PT Toyota Astra Motor (TAM) akan menggelar world premiere untuk mobil terbarunya, All New Veloz dan All New Avanza di pasar Indonesia, Rabu besok, 10 November 2021.

Sejumlah foto yang diduga adalah All New Veloz sebelumnya juga sudah beredar di internet dan jadi pembicaraan netizen.

Halaman
123
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas