Hari Terakhir GIIAS 2021, Nissan Umbar Diskon Hingga Rp 50 Juta
Memasuki hari terakhir pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, Nissan memberikan diskon
Editor: Sanusi
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Hari Darmawan
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Memasuki hari terakhir pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2021, Nissan memberikan diskon hingga Rp 50 juta untuk setiap pembelian mobil.
Diskon tersebut berbentuk cashback sebesar Rp 50 juta untuk para konsumen, selama pameran GIIAS 2021. Program ini diberikan PT Nissan Motor Indonesia pada hari terakhir GIIAS 2021.
Direktur Sales & Marketing, PT Nissan Motor Distributor Indonesia Tan Kim Piauw menyebutkan, pada pameran GIIAS 2021 Nissan menghadirkan produk inovatif melalui mobil elektrifikasi.
Baca juga: Ada Flash Sale Potongan Rp 1,5 Juta Tiap Beli Truk atau Bus Mitsubishi Fuso di GIIAS 2021
"Kami ingin menawarkan pengalaman dan solusi inovatif untuk mobilitas listrik di Indonesia melalui The All-New Nissan LEAF dan Nissan Kicks e-POWER," kata Tan Kim Piauw dalam keterangan resminya, Minggu (21/11/2021).
Nissan sendiri memamerkan seluruh line up produk yang dipasarkan di Indonesia.
Baca juga: Ada Pupuk di Sela-sela Pameran Otomotif GIIAS 2021
Mulai dari Nissan Livina, Nissan Magnite, Nissan Serena, Nissan Kicks e-POWER, hingga mobil listrik Nissan LEAF. Produsen keempat terbesar di dunia ini juga memboyong mobil ikon mereka, Nissan GT-R R35.
Selain itu Tan juga mengklaim bahwa booth Nissan mendapatkan sambutan yang cukup antusias dari pengunjung. Ia mengklaim lebih dari 25 ribu pengunjung mendatangi booth Nissan selama pameran berlangsung.
"Hal ini membuktikan bahwa animo masyarakat cukup tinggi terhadap industri otomotif di Indonesia, terutama produk Nissan," kata Tan.
Kemudian Nissan juga memperkenalkan mobil listrik tanpa charger tersebut yaitu Nissan Kicks e-power, yang merupakan electric vehicle yang tenaga baterainya dipasok menggunakan mesin.
Melalui teknologi e-power, SUV Nissan Kicks ini digerakan melalui motor listrik dan mesin yang ada pada mobil hanya digunakan untuk mengisi daya baterai.
Dengan teknologi ini, konsumsi bahan bakar akan lebih efisien karena fungsi bahan bakar hanya untuk mengisi daya baterai saja.
Baca juga: SPK Toyota Capai 3818 Unit di GIIAS 2021, All New Veloz Paling Laris Manis
Teknologi inovatif dari Nissan ini, memungkinkan pengendara menikmati sensasi berkendara mobil listrik tanpa harus repot mengisi daya saat sebelum digunakan.
Tidak hanya Kicks e-power saja, tetapi Nissan juga menghadirkan mobil listrik The All New Nissan Leaf. Mobil ini 100 persen murni menggunakan daya listrik tanpa adanya mesin bahan bakar.
Mobil ini digerakan oleh motor listrik murni, dan Nissan Leaf sudah dipasarkan secara massal serta terjual lebih dari 500 ribu unit di seluruh dunia.
Keduanya juga dilengkapi dengan teknologi revolusioner Nissan lainnya, seperti e-Pedal yang mengurangi kebutuhan pengemudi untuk berpindah dari satu pedal ke pedal lainnya, sehingga mengurangi rasa lelah selama berkendara.
All New Nissan Leaf sendiri ditawarkan dengan harga Rp 649 juta, sedangkan untuk Nissan Kicks e-power dibanderol Rp 479 juta.