Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

New Honda Accord Tampil Lebih Segar dan Mewah Ready untuk Dipinang, Tengok Dulu Spesifikasinya

PT Honda Prospect Motor (HPM) melakukan penyegaran pada tampilan New Honda Accord pada Selasa (25/1/2022).

Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
zoom-in New Honda Accord Tampil Lebih Segar dan Mewah Ready untuk Dipinang, Tengok Dulu Spesifikasinya
Honda Prospect Motor
Honda Accord 

New Honda Accord pun masih mempertahankan standar keselamatan tertinggi Honda dengan teknologi Honda SENSING yang berfungsi untuk membantu pengemudi menghindari dan meminimalisir potensi kecelakaan saat berkendara.

Sistem Honda SENSING meliputi fungsi Collision Mitigation Brake System (CMBSTM) yang terintegrasi dengan Forward Collision Warning (FCW), Road Departure Mitigation System (RDM) yang terintegrasi dengan Lane Departure Warning (LDW), Lane Keeping Assist System (LKAS), Adaptive Cruise Control (ACC) yang terintegrasi dengan Low Speed Follow (LSF) dan Auto-High Beam.

HPM menyediakan New Honda Accord dalam tiga varian warna yakni Platinum White Pearl, Crystal Black Pearl dan Meteoroid Gray Metallic.

New Honda Accord ditawarkan ke konsumen dengan harga Rp 759.000.000, harga yang tertera adalah harga on the road wilayah Jakarta untuk kepemilikan orang pertama tahun 2022.

Seperti produk Honda lainnya, New Honda Accord juga dilengkapi dengan fasilitas purna jual antara lain paket Gratis Biaya Jasa Perawatan Berkala hingga 50.000 km atau 4 tahun dan layanan eksklusif 24 jam Honda Experience yang berguna untuk membantu konsumen yang mengalami kondisi darurat di jalan.

Untuk meningkatkan penjualan purna jualnya, Honda pun memberikan penawaran spare parts dan aksesoris spesial awal tahun 2022 dengan diskon hingga 90 persen yang telah berlangsung sejak 10 Januari – 10 Februari 2022.

Penawaran ini tidak hanya untuk Honda Accord tetapi juga Honda Brio, Honda City, Honda Civic, Honda CR-V, Honda Jazz, Honda Odyssey dan Honda Stream.

Berita Rekomendasi
Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2025 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas