Masifkan Kendaraan Listrik, Pabrikan Motor Alva Sebut Perlu Ada Sinergi dari Hulu ke Hilir
Tren motor listrik di Indonesia akan terus meningkat dalam waktu dekat, dengan semakin berkembangnya ekosistem.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, TANGERANG - Merek pendatang baru motor listrik, Alva, langsung mengenalkan produk pertamanya Alva One di GIIAS 2022.
Alva One hadir mengusung visi Change the Game sebagai langkah dalam transisi kendaraan konvensional ke kendaraan listrik.
President Director Ilectra Motor Group Purbaja Pantja mengatakan, dalam membangun ekosistem kendaraan listrik menuju kesuksesan program elektrifikasi di Indonesia, diperlukan sinergi dari hulu ke hilir, termasuk untuk pembangunan Stasiun Pengisian Kendaraan Listrik Umum (SPKLU) yang menjadi faktor penting dalam mendorong pertumbuhannya di Indonesia.
Baca juga: Spesifikasi Motor Listrik ALVA One yang Curi Perhatian Pengunjung GIIAS 2022
"Setelah itu, untuk mendorong penggunaan kendaraan listrik dan mempermudah masyarakat dalam mengakses tempat-tempat pengisian daya," tutur Purbaja di GIIAS 2022, ICE BSD, Tangerang, Banten, Minggu (15/8/2022).
Penggiat Otomotif Jujuk Margono, memprediksi tren motor listrik di Indonesia akan terus meningkat dalam waktu dekat, dengan semakin berkembangnya ekosistem.
"Ada beberapa hal yang menjadi pertimbangan bagi pengendara untuk beralih ke motor listrik yaitu performa, teknologi, mekanisme pengisian daya, mode berkendara dan tentunya harus menunjang keperluan konsumen," ungkap Jujuk.
Purbaja menyampaikan, Alva hadir untuk menjawab keraguan masyarakat ketika hendak berpindah ke motor listrik dengan menghadirkan lifestyle mobility solution yang menyeluruh.
"Dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan mobilitas masyarakat Indonesia, Alva menawarkan interkonektivitas antara aplikasi dengan motor, yang disertai dengan ekosistem mobilitas penunjang 24 jam," jelasnya.
Jujuk mengapresiasi Alva atas upayanya untuk menciptakan produk dengan ekosistem pendukung yang memudahkan mobilitas masyarakat secara menyeluruh.
"Kesan pertama motor listrik ini keren, baik dari segi suspensi, body yang gagah, maupun daya tahan yang tinggi. Selain itu, saya suka sekali dengan fitur reverse button yang tersedia di Alva. Ini sangat memudahkan, terutama ketika parkir di area yang sempit. Konektivitas dengan aplikasinya juga bikin pengguna semakin nyaman dan tenang ketika mengendarai motornya, ditambah dengan jarak yang dapat ditempuh, tentu sangat cocok dengan mobilitas masyarakat urban," ucapnya.