Sektor Batubara Menggeliat, Hino Bukukan 1.127 Unit SPK Selama GIIAS 2022
Capaian di GIIAS merupakan bukti mulai bangkitnya perekonomian Indonesia, terutama di sektor komoditas batubara maupun kelapa sawit.
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) berhasil meraih Surat Pemesanan Kendaraan atau SPK sebanyak 1.127 unit selama 11 hari pagelaran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022.
COO – Director HMSI Santiko Wardoyo mengatakan, capaian di GIIAS merupakan bukti mulai bangkitnya perekonomian Indonesia, terutama di sektor komoditas batubara maupun kelapa sawit.
"Perekonomian mulai bangkit. Beberapa komoditi seperti batubara, kelapa sawit serta daya beli masyarakat yang meningkat membuat kebutuhan kendaraan komersial baik itu truk dan bus naik signifikan. Bahkan dibandingkan sebelum pandemi di GIIAS 2019, hasil SPK kita tahun ini naik 2 kali lipat," ungkap Santiko, Minggu (28/8/2022).
Baca juga: Hino Kenalkan Truk Listrik Dutro EV dan Truk Mini 200 Series di GIIAS 2022
Hino hadir dalam pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2022 dengan menampilkan enam unit kendaraan mulai dari truk listrik Hino Dutro Z EV, Hino200 Series, Hino 136 HDL 6x2, Hino Ranger FM 280 JD Mining Spec, Hino Ranger FMX 280 TH dan Hino Bus GB 150 AT.
Produk paling baru yang dipamerkan ialah truk listrik Dutro Z EV yang memilliki kelebihan dapat menempuh jarak 100 km dengan hanya waktu charging 1 jam.
Kemudian Hino200 series yang merupakan new category yang siap melengkapi jajaran line up Hino di kelas Light Commercial Vehicle (LCV).