Tertarik Tampilan Lockscreen iOS 16, Samsung Rilis Pembaruan Beta OneUI 5
Samsung dikabarkan bakal menghadirkan fitur yang serupa dengan iOS 16 besutan Apple.
Penulis: Namira Yunia Lestanti
Editor: Choirul Arifin
Laporan Wartawan Tribunnews.com Namira Yunia Lestanti
TRIBUNNEWS.COM, SEOUL – Lewat update OneUI 5.0, Samsung dikabarkan bakal menghadirkan fitur yang serupa dengan iOS 16 besutan Apple.
Meski masih dalam uji coba dan baru dirilis pada pertengahan Oktober nanti, namun sejumlah bocoran terkait tampilan dari OneUI 5.0 mulai berseliweran di berbagai sosial media.
Seperti baru – baru ini YouTuber teknologi bernama Vaibhav Jain mengungkap tampilan layar lockscreen OneUI 5.0 yang mirip dengan Dynamic Island pada iOS 16.
Melalui cuitan di akun Twitternya Jain menampilkan pembaruan fitur antarmuka terbaru buatan Samsung, dalam uji coba tersebut terlihat bahwa layar lockscreen OneUI 5.0 versi beta dapat dimodifikasi.
Pengguna dapat mengubah warna font, jenis font, hingga pengguna dapat memilih berbagai tampilan dari lima jenis widgets jam yang ditawarkan Samsung.
Selain memodifikasi widgets di bagian lockscreen, pengguna Samsung nantinya juga dapat mengganti wallpaper atau foto latar ponsel secara langsung dengan 16 tema warna yang telah ditetapkan Samsung berdasarkan wallpaper pengguna.
Baca juga: Samsung Akan Genjot Produksi Chip Canggih Hingga Tiga Kali Lipat pada 2027
Fitur ini persis seperti tampilan kustomisasi lock screen yang disuguhkan iOS 16 pada pengguna iPhone 14 Pro, dikutip dari 9to5mac.
Meski pembaruan ini terlihat mirip, namun kedua sistem operasi tersebut memiliki beberapa perbedaan yang mencolok seperti Apple yang menawarkan widget bawaan dari pihak ketiga, sementara Samsung hanya menawarkan ikon widget untuk notif pemberitahuan.
Baca juga: Samsung Ajukan Paten Teknologi Stabilisasi Sensor pada Kamera Telephoto Galaxy S23 Ultra
Layaknya iOS 16, Samsung One UI 5.0 beta 3 juga memperkenalkan kemampuan menekan lama pada lock screen untuk memudahkan pengguna menggali pengaturan.
Selain itu, Samsung One UI 5.0 juga akan memiliki opsi untuk menumpuk layar widget untuk menghemat ruang di layar.
Kecanggihan yang ditawarkan iOS 16 belakangan tak hanya mencuri perhatian Samsung namun juga para produsen ponsel Android lainnya, salah satunya Xiaomi.
Xiaomi tengah membuat tema yang dapat mengubah HP Xiaomi menjadi tampak seperti Dynamic Island pada iPhone 14 Pro.
Informasi tersebut terungkap setelah pengembang tema MIUI membocorkan tema baru Xiaomi yang diberi nama “Grumpy UI”.
Baca juga: Spesifikasi Xiaomi 12T yang Dirilis Hari Ini, Selasa 4 Oktober 2022: Kamera 108 MP
Tema tersebut terinspirasi dari Dynamic Island, ini terlihat dari adanya fitur Now Playing yang dapat menampilkan musik apa tengah diputar sang pengguna.
Tampilan fitur ini juga dapat menyamarkan lubang kamera yang berada di pojok kiri atas layar.
Grumpy UI juga sendiri diketahui hanya tersedia khusus bagi masyarakat di wilayah China dengan mengunduh aplikasi di Theme Store.