Andalkan Ertiga dan XL7, Suzuki Jual 89.067 Unit Sepanjang 2022
PT Suzuki Indomobil Sales (PT SIS) menutup tahun 2022 dengan perolehan penjualan sebanyak 89.067 unit.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Sanusi
![Andalkan Ertiga dan XL7, Suzuki Jual 89.067 Unit Sepanjang 2022](https://asset-2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/logo-suzuki-di-giias-2022.jpg)
Dari keseluruhan varian yang ada di All New Ertiga, varian yang dilengkapi teknologi hybrid berikan kontribusi sebesar 59 persen selama Desember 2022.
Penjualan ritel varian hybrid di Desember tersebut mengalami peningkatan sebesar 7 persen dibandingkan bulan sebelumnya.
Sejak pertama kali All New Ertiga Hybrid meluncur di pertengahan tahun terus mendapatkan respon positif hingga di akhir 2022, sehingga penjualannya mampu mencapai hampir 2 kali lipat dari varian non-hybrid, atau memegang porsi sekitar 66 persen secara keseluruhan varian.
Selain ketiga kontributor tersebut, laporan penjualan mobil CBU (Completely Built Up) Suzuki juga berikan angin segar selama tahun 2022.
Bila dibandingkan dengan periode sebelumnya, Suzuki berhasil menjual 5.785 unit CBU secara ritel di tahun 2022 dan mengalami peningkatan sebanyak 4 persen.
Model global yang atraktif seperti S-Presso dan Baleno menjadi dua kontributor utama terhadap peningkatan penjualan CBU Suzuki.
Kirim Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.