Truk Unimog dan 20 Ribu Pecinta Mercy Akan Meriahkan The 5th Merceday Benz 2023 di Bandung
Di penyelenggaraan Maret nanti, ajang ini akan diikuti 20 ribuan pecinta mobil Mercy dari 110 klub mobil Mercedes-Benz yang terafiliasi
Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Truk Mercedes-Benz Unimog dan komunitas pecinta mobil Mercedes-Benz dari berbagai negara akan memeriahkan perhelatan The Indonesia International 5th Merceday Benz 2023, ajang kumpul komunitas penggemar mobil Mercy, yang akan berlangsung selama tiga hari, 3-5 Maret 2023, di Kota Baru Parahiyangan, Bandung.
Rully Heryadi Ketua Umum New Eyes Club Indonesia (NECI) 03 mengatakan, The Indonesia International 5th Merceday Benz 2023 merupakan event yang diselenggarakan dua tahunan sekali dan akan menjadi ajang komunitas Mercedes Club terbesar se-Asia Tenggara karena melibatkan komunitas Mercedes Club di dalam negeri tetapi juga mancanegara.
Baca juga: Mercedes Benz Pakai Teknologi Nvidia Omniverse untuk Bangun Pabrik Kembar Digital
Di penyelenggaraan Maret nanti, ajang ini akan diikuti 20 ribuan pecinta mobil Mercy dari 110 klub mobil Mercedes-Benz yang terafiliasi dari seluruh Indonesia.
Yang menarik, event ini juga akan dimeriahkan dengan kehadiran beberapa unit truk angkut off road 4x4, Mercedes-Benz Unimog milik para kolektor.
Tak ketinggalan sejumlah anggota klub pecinta Mercy dari luar negeri juga siap hadir di Bandung.
"Target audiens kita dari event tahun ini sebanyak 20 ribuan peserta, di penyelenggaraan sebelumnya di event keempat ada 10 ribuan pecinta Mercy yang datang yang juga kita selenggarakan di Bandung. Untuk peserta dari luar negeri yang sudah menyatakan konfirmasi akan hadir diantaranya dari India, Laos, Brunei, Malaysia, Thailand dan Kenya," ujar Rully Heryadi di konferensi pers Kick Off The Indonesia International 5th Merceday Benz 2023 di kawasan Senayan, Jakarta, Minggu 29 Januari 2023.
Soal alasan kembali dipilihnya Bandung sebagai tuan rumah, Rully mengatakan karena event ini awalnya diinisiasi oleh komunitas mobil Mercy di Bandung.
Event ini akan dimeriahkan banyak kegiatan selain juga kegiatan sosial untuk masyarakat. Salah satu event yang ditunggu adalah Touring Contest dan kontes Modifikasi.
Touring Contest akan diselenggarakan di hari kedua melibatkan sejumlah juri untuk memilih komunitas mobil Mercy yang memiliki line up terbaik di kegiatan touring bersama.
Beberapa kriteria penjuriannya adalah, harus ada organizing committee atau OC, commander, sweeper, intercept, medical, kreativitas, kerapihan konvoi dan lain-lain.
Marsha Natia, Project Manager The Indonesia International 5th Merceday Benz 2023 mengatakan, event ini diselenggarakan dalam skala cukup besar menggunakan area indoor dan outdoor dan dipusatkan di Hotel Mason Pine, Kota Baru Parahyangan.
Baca juga: Mercedes Benz Segera Cabut dari Rusia, Jual Sahamnya ke Investor Lokal
"Kita menggunakan dua area, indoor dan outdoor. Di area indoor kita antara lain menampilkan The Merceday Museum yang memamerkan koleksi mobil-mobil Mercy klasik milik komunitas," ujarnya.
Ada juga event The Mer Sell Day, yang merupakan arena jual beli mobil Mercy diantara peserta yang hadir. Event lainnya adalah Mercedes Showcase.