Nikmati berita interaktif dan LIVE report 24 jam hanya di TribunX
Tribun Otomotif

TVS Ekspansi Penjualan Ritel Sepeda Motor ke Semarang

TVS Motor mengembangkan pasar penjualan ritel sepeda motor di Jawa Tengah bagian utara dengan membuka dealer 3S di Kota Semarang.

Penulis: Choirul Arifin
Editor: Hendra Gunawan
zoom-in TVS Ekspansi Penjualan Ritel Sepeda Motor ke Semarang
istimewa
TVS Motor mengembangkan pasar penjualan ritel sepeda motor di Jawa Tengah bagian utara dengan membuka dealer 3S di Kota Semarang. Kota Semarang dianggp penting bagi ekspansi bisnis TVS di pasar otomotif nasional karena merupakan kota terbesar kelima di Indonesia. 

Laporan Wartawan Tribunnews, Choirul Arifin

TRIBUNNEWS.COM, SEMARANG - TVS Motor mengembangkan pasar penjualan ritel sepeda motor di Jawa Tengah bagian utara dengan membuka dealer 3S di Kota Semarang.

Kota Semarang dianggap penting bagi ekspansi bisnis TVS di pasar otomotif nasional karena merupakan kota terbesar kelima di Indonesia.

Main dealer TVS di Semarang ini dikelola oleh Putra Kharisma yang sudah memiliki pengalaman puluhan tahun di industri otomotif dan menjadi cabang kedua.

Baca juga: Konsumen Berkantong Pas-pasan Jadi Prioritas Insentif Motor Listrik

Dealer yang beroperasi di Jl. Raden Patah No. 231 Mlatibaru, Semarang Timur, ini mengelola operasi penjualan hingga layanan after sales untuk wilayah Semarang, Pati, Surakarta, dan sekitarnya.

"Pada dasarnya kami akan terus lalukan perluasan wilayah pemasaran mengingat keterjangkauan dan kepuasan calon konsumen merupakan target besar Kami. Dealer ini memiliki kemampuan sales dan service yang mumpuni, bahkan untuk unit roda 3 kami pun tersedia disini," ujar Rizal Tandju selaku Deputy General Marketing and Dealer Development TVS.

Karena itu, pembukaan dealer 3S TVS di Semarang ini juga didukung tenaga mekanik terlatih dan terstandarisasi.

Berita Rekomendasi

Memeriahkan pembukaan diler ini pihaknya membuat penawaran berupa penjualan 5 unit sepeda motor TVS yang dilepas dengan harga hanya Rp 5.000.000 selain juga program lainnya.

"Di layanan aftersales kami memberikan potongan harga untuk jasa servis dan sparepart 10 persen bulan ini untuk pengguna yang lebih dulu merasakan ketangguhan motor TVS," ujar Galuh Citta, owner TVS Semarang.

Baca juga: Lima Motor Listrik di IIMS 2023 Ini Punya Jarak Tempuh di Atas 50 Km, Harga di Bawah Rp 20 Juta

Line up motor TVS yang dipasarkan di diler ini adalah TVS Callisto, TVS Ntorq seri, hingga TVS XL 100. TVS Callisto merupakan motor dengan tampilan matic retro, TVS Ntorq XP dengan dual riding mode, dan XL100 yang unik dan stylish.

Untuk penjualan motor roda 3 pihaknya menawarkan skema pembelian secara kredit, cash atau sewa, "Kami menyewakan unit roda tiga untuk angkutan barang bak terbuka maupun boks tertutup untuk penggunaan personal maupun perusahaan," ujar Galuh Citta.

Untuk penyewa korporasi pihaknya menyediakan layanan sewa dengan skema tertentu.

Dapatkan Berita Pilihan
di WhatsApp Anda
Baca WhatsApp Tribunnews
Tribunnews
Ikuti kami di
© 2024 TRIBUNnews.com,a subsidiary of KG Media. All Right Reserved
Atas