Bangun Kemitraan Lokal, Pelumas Repsol Mulai Diproduksi di Indonesia
Kemitraan ini akan memproduksi pelumas di seluruh segmen baik otomotif maupun industri untuk pasar Singapura dan Indonesia.
Penulis: Lita Febriani
Editor: Seno Tri Sulistiyono
Laporan Wartawan Tribunnews.com, Lita Febriani
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Pasar pelumas di Indonesia terus terdongkrak naik sejalan dengan pertumbuhan penjualan berbagai produk motor maupun mobil.
Hal ini juga menarik minat para investor untuk semakin serius menggarap pasar di Tanah Air. Sebagai merek pelumas yang telah mendunia, Repsol bekerja sama dengan United Global Limited usai mengakuisisi saham pabrikan dan distributor mereka yang berbasis di Singapura, United Oil Company pada 2019.
Sebagai bagian dari United Global Limited, Pacific Lubritama Indonesia (PLI) kini melakukan aktivitas bisnis pelumas Repsol untuk pasar Indonesia.
Baca juga: Repsol Honda Ajukan Banding Kepada FIM soal Sanksi Marc Marquez di MotoGP Argentina 2023
Kemitraan ini akan memproduksi pelumas di seluruh segmen baik otomotif maupun industri untuk pasar Singapura dan Indonesia, serta mendistribusikan produk Repsol di Singapura, Indonesia, Malaysia dan Vietnam.
Head Pacific Lubritama Indonesia Tony Legi, mengatakan permintaan terhadap produk pelumas Repsol terus meningkat.
"Banyaknya kebutuhan pelumas Repsol untuk motor harian membuat kami percaya diri untuk memasarkan semua jenis pelumas Repsol mulai dari Action Series untuk pemakaian sehari-hari hingga Racing Series untuk motor premium di E-commerce," tutur Tony, Jumat (7/5/2023).
Saat ini, Repsol lebih fokus memasarkan berbagai macam pelumas di e-commerce seiring dengan meningkatnya perkembangan otomotif dan kebutuhan konsumen di Indonesia yang meningkat.
Sebelumnya, Repsol hanya fokus pada seri Repsol Racing yang ditujukan untuk pelumas motor kelas premium.
Selama dua tahun terakhir, Repsol fokus mengembangkan produk otomotif di Indonesia agar seluruh konsumen Indonesia bisa cepat mendapatkan pelumas dengan kualitas yang sama dengan yang digunakan di MotoGP.
Selain itu, untuk meningkatkan kehadiran produknya di pasar Indonesia, Repsol mengadakan undian khusus untuk dua motor sport bagi pembeli yang beruntung.
"Melalui undian sepeda motor ini, Repsol tidak hanya ingin mempromosikan pelumasnya yang sudah tersedia di l e-commerce tetapi juga untuk mendukung pecinta otomotif di Indonesia," ungkap Head of Digital Marketing Pacific Lubritama Indonesia Kenny Chandra.